Resah Terhadap Praktik Judi Online, Wapres Persiraja Minta Pemerintah dan Aparat Penegak Hukum Bertindak Tegas.

Redaksi Bara News

- Redaksi

Kamis, 20 Juni 2024 - 21:25 WIB

5060 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDA ACEH | Wakil Presiden (Wapres) Persiraja Banda Aceh, Iswahyudi, yang akrab disapa Bos Yudi, menyuarakan kekhawatirannya terhadap maraknya praktik judi online di kalangan masyarakat, terutama di kalangan generasi muda. Dalam pernyataannya kepada media, Kamis, (20/06/2024) Bos Yudi mendesak pemerintah dan aparat penegak hukum untuk mengambil tindakan tegas guna memberantas aktivitas ilegal tersebut.

Menurut Yudi Cot Ara, judi online tidak hanya merusak moral dan mental generasi muda, tetapi juga berpotensi menghancurkan masa depan mereka. “Kemajuan kabupaten tergantung kualitas generasi muda ke depannya. Jika mereka terjerumus dalam praktik judi online, masa depan daerah kita akan suram,” ujarnya.

Bos Yudi menambahkan bahwa maraknya judi online saat ini sangat memprihatinkan dan membutuhkan perhatian serius dari berbagai pihak. Ia menekankan pentingnya kolaborasi antara pemerintah, penegak hukum, dan masyarakat untuk memerangi praktik tersebut. “Kami mengharapkan tindakan nyata dan cepat dari pemerintah serta penegak hukum untuk menutup semua akses ke situs-situs judi online dan menangkap para pelaku yang terlibat,” tegasnya.

Baca Juga :  Lagi.., WH Kota Banda Aceh Sambangi Rumah Terindikasi Tempat Prostitusi di Batoh

Selain itu, Bos Yudi juga mengajak masyarakat untuk lebih waspada dan berperan aktif dalam mengawasi lingkungan sekitar. Ia meminta para orang tua untuk memberikan perhatian lebih kepada anak-anak mereka agar tidak terjerumus dalam kegiatan yang merugikan tersebut.

“Masa depan generasi muda ada di tangan kita semua. Mari kita jaga dan lindungi mereka dari pengaruh negatif judi online. Bersama-sama kita bisa menciptakan lingkungan yang lebih baik dan sehat untuk mereka,” pungkasnya.

Bos Yudi juga menyoroti pentingnya edukasi dan peningkatan kesadaran masyarakat mengenai bahaya judi online. Ia mengajak semua pihak, termasuk tokoh masyarakat dan pemimpin lokal, untuk terlibat aktif dalam upaya pencegahan dan penanggulangan judi online. “Pemerintah dan aparat penegak hukum tidak bisa bekerja sendiri. Dibutuhkan kerjasama dari semua elemen masyarakat untuk memerangi judi online,” tambahnya.

Baca Juga :  Aminullah Usman Terpilih DPR RI Untungkan Masyarakat Aceh

Lebih lanjut, Bos Yudi menekankan peran penting keluarga dalam mencegah keterlibatan anak-anak dan remaja dalam judi online. Ia meminta para orang tua untuk memberikan perhatian lebih kepada anak-anak mereka, mengawasi kegiatan mereka di dunia maya, dan memberikan pemahaman tentang bahaya judi online. “Orang tua memiliki peran yang sangat penting dalam melindungi anak-anak mereka dari pengaruh negatif judi online. Edukasi dan komunikasi yang baik dalam keluarga adalah kunci utama,” ujarnya.

Semoga Tindakan dan seruan dari Bos Yudi ini diharapkan dapat menjadi pemicu bagi pemerintah dan aparat penegak hukum untuk lebih serius dalam menangani masalah judi online yang kian merajalela, demi masa depan generasi muda yang lebih cerah dan terhindar dari ancaman kehancuran moral dan mental.

Berita Terkait

PLN UID Aceh Sabet Dua Penghargaan Sekaligus Di Ajang Indonesia Sustainable Development Goals Award (ISDA) 2024 Kategori Platinum Dan Silver Atas Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL)
Pilkada Aceh Aman dan Lancar, Abu Razak Ingatkan Penyelenggara Tidak ‘Memantik Api’
‘Political Attitude’ KSLHA Terhadap Pilkada Aceh 2024
Dek Fadh Center: Perintahkan Kawal Suara Hingga Tuntas Meski Sudah Menang
Menghargai Dedikasi Guru, SMP Islam Cendekia Darussalam Rayakan Momen Hari Guru Nasional
Mualem-Dekfadh Unggul 62 Persen Pilkada Aceh 2024
Muallem – Dek Fadh Unggul 62% Hasil Real Count Sementara
Mualem dan Dek Fadh Gunakan Hak Pilih di Tempat Berbeda, Kata Dek Fad : Pilihlah Dengan Hati Nurani

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 04:46 WIB

Sekjen DPP Gerindra : Pilihan Prabowo dalam Pilkada Aceh Selatan adalah Pasangan Manis Nomor Urut 2

Jumat, 1 November 2024 - 00:38 WIB

Kapolres Pringsewu Larang Sekolah Bermitra Wartawan Non-UKW, Ini Tanggapan Geram & Tegasnya Ketum PPWI RI Wilson

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:02 WIB

Banjir Peminat, Waktu Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang Hingga 14 November 2024

Jumat, 25 Oktober 2024 - 12:22 WIB

Ekrafest 2024 – Perayaan Hari Ekonomi Kreatif Nasional: Bentuk Penghargaan Terhadap Ekosistem dan Seluruh Pelaku Ekonomi Kreatif di Tanah Air

Senin, 21 Oktober 2024 - 23:56 WIB

Cawagub Aceh Dek Fad Silaturrahmi ke Rhoma Irama

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:13 WIB

Bapera Ormas Bergerak Mandiri dan Independen

Senin, 7 Oktober 2024 - 02:30 WIB

Kaesang Pengarep Putra Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo Siap Turun Gunung Memenangkan Pasangan Bintang – Faisal Nomor Urut 4

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 18:23 WIB

Pangdam Iskandar Muda Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-79 TNI di Monas

Berita Terbaru

DAERAH

Pasangan Bahagia Saza Unggul Di Pilkada Batubara

Kamis, 28 Nov 2024 - 19:59 WIB