Redelong Baranewsaceh.co Masyarakat Kabupaten Bener Meriah dihebohkan dengan beredarnya video pengeroyokan tiga remaja yang terjadi di Kecamatan Bener Kelipah. Menanggapi hal ini, Kapolsek Bandar Polres Bener Meriah, Ipda Gunawan AD, meminta masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi.
Kapolsek menjelaskan bahwa peristiwa ini telah ditangani oleh pihak kepolisian dengan pendekatan mediasi bersama aparat desa dan keluarga korban serta pelaku. “Kami terus berupaya mencari solusi terbaik agar kasus ini bisa diselesaikan secara kekeluargaan. Jika tidak ada kesepakatan, kami mempersilakan pihak keluarga korban menempuh jalur hukum yang berlaku,” ujarnya, Rabu (5/3).
Ia juga menegaskan bahwa aparat keamanan terus memantau perkembangan situasi dan mengimbau masyarakat agar tidak menyebarkan informasi yang dapat memperkeruh keadaan, tambahnya.
Pihak kepolisian memastikan bahwa langkah hukum akan ditempuh sesuai aturan yang berlaku jika mediasi tidak mencapai kesepakatan. Masyarakat diharapkan untuk tetap menjaga ketertiban dan tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum tentu benar. (Ril).