Majelis Manajemen Qalbu Sukses Digelar di Desa Meurboe Lama

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 18 September 2024 - 00:36 WIB

50127 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Aceh Utara – Kegiatan Majelis Manajemen Qalbu yang diadakan pada Senin malam, 16 September 2024, di Balai Desa Meurboe Lama, Kecamatan Lapang, Aceh Utara, berjalan sukses. Acara ini merupakan hasil kolaborasi antara Relawan DT Peduli Aceh dan Wadah Inspirasi Berbagi, dengan tema “Mencintai Nabi Adalah Keindahan, Mentaati Nabi Adalah Kewajiban.”

Kegiatan yang dimulai pukul 20.30 WIB ini dihadiri oleh puluhan jamaah dari berbagai kalangan. Ketua Wadah Inspirasi Berbagi, Fatahillah, menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program dakwah yang terus dikembangkan. “Kegiatan malam ini merupakan kolaborasi dengan DT Peduli Aceh untuk memperkuat program dakwah, dan insyaAllah akan dilaksanakan secara rutin setiap bulan,” ujarnya.

Baca Juga :  Pasca Kebakaran Area Cluster-1 PT PGE Terlihat Gelap Gulita

Kajian malam itu dipimpin oleh Teungku Suhelmi, yang memberikan ceramah penuh hikmah tentang pentingnya mencintai dan menaati Nabi Muhammad SAW. Dalam kajian tersebut, jamaah mendapatkan pemahaman mendalam mengenai keindahan mencintai Nabi serta kewajiban untuk mengikuti ajarannya dalam kehidupan sehari-hari.

Baca Juga :  PROJO Aceh Utara Gelar Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran Lintas Kecamatan

Acara berjalan dengan lancar dan khidmat, diakhiri dengan doa bersama. Dalam testimoni singkatnya, Teungku Suhelmi mengucapkan terima kasih kepada seluruh jamaah yang hadir. “Terima kasih kami ucapkan kepada seluruh jamaah yang telah hadir. Semoga kegiatan ini terus berlanjut dan memberikan manfaat di masa mendatang,” katanya.

Kegiatan Majelis Manajemen Qalbu ini diharapkan dapat menjadi kegiatan rutin bulanan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan pemahaman agama di kalangan masyarakat setempat. (Kurniawan)

Berita Terkait

Diduga Ada Persekongkolan Jahat Hendak Hilangkan Jati Diri Samudra Pasai ?
Angin Kencang Merusakkan Rumah dan Kios di Kecamatan Dewantara Aceh Utara
Jalan Warga Translok Desa Lubuk Pusaka Sangat Memprihatinkan
Modus Plasma Lahan Ulayat Ratusan Hektar Desa Lubuk Pusaka Terjual
Lingkungan SMAN2 Langkahan Butuh Perhatian Khusus
BSI Serahkan Buku Tabungan dan Kartu KKS KPM PKH Tanah Luas
Pusaka Gaas Unggul Juara Satu Dalam Kompetisi Tarkam Sekecamatan Langkahan
DT Peduli dan WIB Salurkan Sembako Jum’at Berbagi untuk Korban Kebakaran di Aceh Utara

Berita Terkait

Selasa, 22 Oktober 2024 - 21:46 WIB

Momen Hari Santri Nasional, Tagore-Armia Wakapkan Tanah 5 Hektar Untuk Lokasi Pesantren.

Senin, 21 Oktober 2024 - 23:54 WIB

Agenda Hari Ini, Tagore- Armia Sambangi Masyarakat di Empat Lokasi Berbeda.

Minggu, 20 Oktober 2024 - 00:48 WIB

Banyak Tempat Yang Belum Dikunjungi, Pasangan Tagore-Armia Sampaikan Permohonan Maaf.

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 22:24 WIB

SENTONG, Program Inovasi Baru Dinas Pemberdayaan Masyarakat Kampung Bener Meriah

Sabtu, 19 Oktober 2024 - 06:31 WIB

Ratusan Santriwan dan Santriwati Bener Meriah Mengikuti Musabaqah Qiraatil Qutub

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:14 WIB

Ir. Tagore Abu Bakar, Minta Masyarakat Bener Meriah Menangkan Pasangan Mualim-Dek Fad

Rabu, 16 Oktober 2024 - 23:11 WIB

Seribuan Masyarakat Panji Mulia 1 Dan Sekitarnya, Sambut Kedatangan Pasangan TAGAR

Selasa, 15 Oktober 2024 - 23:05 WIB

Tagore Adalah Politik Itu Sendiri

Berita Terbaru

ACEH TENGGARA

Pemenangan Dan TIM Hukum Paslon SAH Kecam Pengeroyokan

Jumat, 25 Okt 2024 - 00:53 WIB

ACEH TENGGARA

Pemenangan Dan TIM Hukum Paslon SAH Kecam Pengeroyokan

Jumat, 25 Okt 2024 - 00:35 WIB