Didukung oleh Berbagai Relawan untuk DPR RI, Aminullah Merasa Terharu

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 23 Agustus 2023 - 19:53 WIB

50386 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Langsa, Baranews  – Dukungan terhadap Aminullah Usman untuk maju DPR RI dari Daerah Pemilihan Aceh II terus mengalir. Berbagai kalangan tokoh masyarakat hingga kalangan muda di daerah pemilihan 2 saat ini secara sukarela terus melakukan penggalangan dukungan dengan membentuk relawan-relawan pemenangan. Diantaranya diberinama Sahabat Aminullah Usman (SALAMAN), Rakan Aminullah, Relawan Saboh Hatee, Milenial Center For Aminulah dan Kawan Setia Aminullah (KASAU) Aceh Utara.

Ketua Sahabat Aminullah Usman (SALAMAN), M Aris Setiawan SH mengatakan SALAMAN sudah terbentuk di Langsa dan akan terus mengembangkan sayapnya ke seluruh kabupaten di daerah pemilihan Aceh 2.

“Insya Allah, kami sudah membentuk grup relawan SALAMAN telah menyebar di beberapa daerah Dapil 2. Tujuan kami untuk mengajak, mengumpulkan, menyuarakan & mengorganisir masyarakat untuk mendukung dan memenangkan Pak Aminullah Usman dalam Kostestasi Politik menuju DPR RI,” jelas ketua SALAMAN, M Aris Setiawan, SH.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia menceritakan, penilaian terhadap Bapak Aminullah tentu sangat beragam, beberapa diantara kami pernah berjumpa dengan beliau saat pertandingan Bola kaki antara Unsam dan Bank Aceh di stadion Langsa. Saat itu Bapak memberi kami bantuan dana untuk pembangunan lapangan basket, hal itu saat berkesan bagi kami. “Padahal saat itu, tidak ada kepentingan apapun dari beliau kepada kami. Lalu, berdasarkan pengamatan kami, beliau adalah sosok yang berhasil memimpin Bank Aceh hingga besar seperti sekarang, dan menutup karir di Bank Aceh karena pensiun bukan karena hal lain. 10 tahun bukan waktu yang singkat dan bukan amanah yang mudah, apalagi waktu itu pada saat krisis moneter BPD Aceh yg skrg Bank Aceh sempat mengalami keuangan yg sangat sulit, belum lagi konflik dan tsunami Aceh.Tapi, alhamdulillah semua mampu dan bisa bapak lewati Pak Aminullah,”paparnya.

Dia mengaku dengan segudang bukti pengabdian yang telah ditunjukkan menjadi alasan kuat bagi masyarakat untuk terus mendukung sosok peduli seperti Aminullah.

“Saat mencalon diri sebagai walikota Banda Aceh, Saya dan agus Fernanda dan beberapa teman yg lain jg trlibat dalam tim pemenangan bapak Aminullah, walau hanya berdomisili di Banda Aceh dan tidak dapat ikut memilih. Tapi, itu adalah kesuksesan terbesar kami. Dan terbukti saat jadi Walikota, beliau berhasil menurunkan angka kemiskinan, peduli kepada kaum dhuafa dengan program pembangunan rumah layak huni hingga 800 lebih rumah terbangun dan juga selalu bahkan sering fokus menyantuni anak yatim hingga dikenal sebagai Bapak Dhuafa dan Anak Yatim di Kota Banda Aceh. Bravo pak Aminullah, dan sekarang saatnya kita lanjutkan perjuangan untuk menjangkau masyarakat Aceh secara lebih luas,”ujarnya.

Dia mengatakan, Aminullah adalah sosok yang juga selalu peduli pada anak yatim, setiap kegiatan tidak pernah lupa memberikan perhatian dan bantuan.

Sementara itu, Aminullah Usman secara terpisah mengaku terharu dengan respon berbagai kalangan masyarakat yang sudah bergerak dan memberikan dukungan.

“Alhamdulillah, jujur saya merasa dengan respon positif dan semangat sahabat-sahabat semuanya yang telah membentuk relawan untuk kemenangan kita di DPR RI. Antusias dari sahabat-sahabat semua adalah motivasi kami untuk terus mengabdi dan berbuat untuk rakyat,”ungkap Aminullah Usman melalui keterangan tertulis, Rabu 23 Agustus 2023.

Sembari menyapa para relawan, Aminullah mengatakan, i’tikad utamanya untuk terus mengabdi dan membantu rakyat kecil diharapkan menjadi semangat bersama para relawan. “Semoga semangat kami untuk mengabdi dan membantu rakyat kecil ini dapat menjadi semangat kita semua dalam memperjuangkan Aceh yang lebih baik. Salam takzim untuk semua relawan yang telah bekerja, semoga kita akan terus bersama dalam mewujudkan Aminullah untuk menuju DPR RI,”tutupnya.

Berita Terkait

Jadwal Pelantikan Walikota Langsa, Dr Syaridin: Setiap Saat Komunikasi dengan Biro Pemerintah Aceh
Sekjen Fast Respon Aceh Apresiasi Kinerja Kapolres Dan Kasat narkoba Polres Langsa
Bea Cukai Langsa Bersama Kejaksaan Aceh Timur Musnahkan 1 Juta Batang Rokok Ilegal
Ketua Serikat Mahasiswa Muslimin indonesia Cabang Langsa: Apresiasi untuk KODIM 0104/ATIM: Kontribusi Nyata untuk Masyarakat
Bea Cukai Langsa Musnahkan Barang Ilegal Senilai Miliaran Rupiah
Pj Wali Kota Langsa Dr. Syaridin Torehkan Sejarah: Stabilitas, Investasi Besar dan Kemajuan Nyata Dalam Waktu Singkat
Komisi III DPRA kunjungan kerja Ke Bea Cukai Langsa: Dukung Berantas Barang Impor Ilegal
Ketua Serikat Mahasiswa Islam Cabang Langsa Apresiasi Langsa Promotion Festival

Berita Terkait

Jumat, 14 Maret 2025 - 01:27 WIB

Bupati Aceh Tenggara Buka Puasa Bersama Tim Safari Ramadhan Pemerintah Aceh, Dan Anak Yatim

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:06 WIB

Kapolres Agara Dimutasi, Jabatan Baru Kabagstrajemen Rorena di Polda Jatim TTK

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:40 WIB

Pengguna Jalan Sambut Positif Pembagian Takjil Oleh Bidhumas Polda Aceh

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:35 WIB

Dirjen PAS Sebutkan, Napi yang Menyerahkan Diri di Lapas Kelas IIB Kutacane Tidak Akan Dikenakan Sangsi Hukum

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:18 WIB

Kolaborasi Petugas, Warga Binaan, dan TNI-Polri dalam Memperbaiki Fasilitas yang Rusak di Lapas Kutacane

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:23 WIB

Bupati Aceh Tenggara Sidak Ke RSUD Sahudin Kutacane

Rabu, 12 Maret 2025 - 20:07 WIB

Jalin Silahturahmi Bersama Para Kepala Desa dan Sekdes. Bupati : Gunakan Dana Desa Dengan Bijak dan Sesuai Dengan Aturan.

Rabu, 12 Maret 2025 - 00:30 WIB

Puluhan Napi Kabur, Ditjenpas Tinjau Lapas Kelas IIB Kutacane

Berita Terbaru