Kodim 0113/Gayo Lues Gelar Lomba PBB Piala Panglima TNI

Redaksi Bara News

- Redaksi

Kamis, 26 September 2024 - 14:09 WIB

5099 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES | Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke 79 tahun 2024, Kodim 0113/Gayo Lues gelar lomba Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat SMA dan SMP sederajat.

Acara pembukaan Lomba PBB tersebut dilangsungkan di Makodim setempat Desa Penggalangan Kecamatan Blangkejeren Kabupaten Gayo Lues, Kamis 26/9/2024 yang dibuka oleh Komandan Kodim 0113/Gayo Lues Letkol Czi Yanfri Satria Satria Sanjaya, M. Han.

Kegiatan tersebut memperebutkan Piala Panglima TNI dalam rangka HUT TNI ke 79. Dalam acara pembukaan, Dandim menyampaikan , bahwa lomba PBB bukan hanya sekadar ajang keterampilan, tetapi juga merupakan sarana untuk menyiapkan generasi muda yang tangguh, sehat jasmani dan rohani.

Baca Juga :  Perkumpulan IWO-Indonesia Terima SKT Dari Bakesbangpol Gayo Lues

Lanjut Dandim juga menekankan pentingnya penanaman karakter disiplin, tanggung jawab, kerja sama, dan kepemimpinan sejak dini.

“Tunjukan yang terbaik, jaga sportifitas dan raih prestasi dengan penuh semangat,” pesan Dandim kepada para peserta.

Lomba ini diharapkan dapat menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengasah kemampuan dan menumbuhkan rasa cinta kepada tanah air.

Dengan semangat kompetisi yang positif, diharapkan peserta dapat meningkatkan keterampilan serta menjalin persahabatan antar sekolah.

Baca Juga :  Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Bersama Masyarakat Mengecek Pipa Saluran Air Bersih

Dalam perlombaan ini, sejumlah materi PBB ditampilkan oleh peserta, seperti berkumpul, laporan, pemeriksaan kerapian dan materi-materi PBB lainnya, tentu keseluruhan materi itu akan dinilai oleh dewan juri yang telah di siapkan panitia.

Adapun peserta yang mengikuti tingkat SMA di ikuti 12 Sekolah dengan jumlah peserta 323 orang dan Tingkat SMP di ikuti 9 Sekolah dengan jumlah peserta 108 orang.

Terlihat, para peserta sangat antusias mengikuti perlombaan tersebut. Masing-masing peserta mempersembahkan tampilan terbaiknya, tentu dengan tetap berpedoman pada aturan PBB.

Berita Terkait

Ketua DPRK Gayo Lues Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024
Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang
Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya
KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah
Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah
Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 16:45 WIB

Polres Subulussalam Lakukan Pengamanan Pendistribusian Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 16:25 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Rakor Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 21 November 2024 - 19:51 WIB

Selamatkan Generasi Muda, Polres Subulussalam Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan dan Anti Narkoba

Kamis, 21 November 2024 - 06:36 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Polres Subulussalam Tanam Jagung Serentak

Senin, 18 November 2024 - 04:56 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Dalam Penanganan Banjir Di Desa Danau Tras Kota Subulussalam

Minggu, 17 November 2024 - 03:57 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Salah Satu Paslon Walikota

Sabtu, 16 November 2024 - 19:17 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar Salah Satu Paslon Walikota

Minggu, 10 November 2024 - 09:10 WIB

Ketua PSI Kaesang Pengarep Akan Turun ke Subulussalam Bantu Pemenangan Bintang – Faisal

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB