Aceh Tengah Baranewsaceh.co – Gerakan pertanian organik sudah di mulai sejak era tahun 1940. Hal ini di lakukan sebagai bentuk reaksi terhadap ketergantungan pertanian pada pupuk sentesis ara pupuk kimia. Faktor lain mulai tumbuhnya kesadaran akan dampak negatif dari penggunaan pupuk buatan dan sarana pertanian moderen terhadap lingkungan. Saat ini sebagian besar petani telah beralih fungsi dari pertanian konvensional menuju pertanian organik dengan banyaknya memasukan unsur alami sebagai bahan baku dalam pengolahan dan pembuatan pupuk organik.
Keberadaan pupuk organik sangat berperan penting dalam meningkatkan kesuburan fisik, kimia dan biologi tanah serta dapat mengefisienkan pupuk organik. Adapun jenis pupuk organik berpariasi tergantung dari bahan dasar kompos serta proses pembuatannya. Penuturan tersebut disampaikan oleh Salwa,SE,S.Pd salah seorang pendiri Pruduksi Kompos Mix ALBA di Pondok Balik. Minggu (14/01/2024).
Menurut Salwa, berawal dari keyakinan dan kepedulian terhadap para petani, saya bersama rekan saya Hasdinbalimy kemudian mendirikan sebuah usaha pembuatan pupuk kompos Murni dari bahan dasar kotoran kambing, (kohekambing). Kemudian diproses menggunakan mesin penghancur dan di dukung dengan bahan volmulator dengan 40 jenis bakteri yang lengkap, sehingga mampu meningkatkan NPK, nutrisi serta c- organik pada tanaman.
Selain itu keberadaan pabrik mini pupuk Organik di kampung Pondok Balek kecamatan Ketol kabupaten Aceh Tengah, saat ini telah dapat meringankan beban petani dalam memenuhi kebutuhan pupuk pada tanaman palawija khusus cabe yang ada di kecamatan ketol dan sekitarnya.
Untuk satu sak pupuk organik Mix ALBA ukuran 25 Kg, di hargai Rp.75.000 (Tujuh puluh lima ribu) sedangkan selama delapan bulan masa produksi, usaha pupuk organik MIX Alba yang digelutinya telah memproduksi sebanyak 25 ton pupuk organik dan sudah terjual ke masyarakat. Ungkapnya.
Iwan (55) Salah seorang petani cabe asal kampung Kuyunlah kecamatan celala, saat di konfirmasi media ini menjelaskan. Saat ini usia tanam cabe miliknya baru berusia 2’5 bukan. Alhamdulillah sudah keluar buah cabai ketepelnya. Ia meyakinkan bahwa pupuk kompos organik Alba Mix cocok untuk pertumbuhan tanaman cabe. Kita mau pesan sekira 60 sak lagi untuk persediaan. Ujarnya.
Hal senada juga disampaikan oleh sejumlah petani lainnya yang mulai tertarik menggunaan pupuk organik Mix Alba. Selain harga murah, kualitasnya juga dapat di andalkan untuk pertumbuhan dan perkembangan tanaman palawija. Tutupnya.(Hamdani)