KIP Gayo Lues Tetapkan 2 Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 23 September 2024 - 03:11 WIB

501,745 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

GAYO LUES | Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Gayo Lues menetapkan dua pasangan calon (paslon) bupati dan wakil bupati peserta Pilkada 2024. Penetapan itu dilakukan dalam rapat pleno tertutup di Kantor KIP/KPU Aceh Barat, Minggu (22/9/2024).

Dilansir dari Situs Resmi Komisi Independen Pemilihan (KIP) Kabupaten Gayo Lues Disampaikan pada surat  Keputusan Komisi Independen Pemilihan Kabupaten Gayo Lues Nomor 62 Tahun 2024 Tentang Penetapan Pasangan Calon Peserta Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues Tahun 2024,  Komisi Independen Pemilihan Kabupaten Gayo Lues telah menetapkan dua pasangan yakni SAID SANI dan SAINI dengan  Partai Politik Pengusul Golkar, Gelora dan PPP Kemudian SUHAIDI, S.Pd,.M.Si dan H. MALIKI, SE,.M.AP diusung Partai PKB,GERINDRA, PDIP, NasDem, Buruh, PKS  PBB, Demokrat. PNA dan PA

Kedua pasangan ini secara resmi telah ditetapkan sebagai Pasangan Calon Peserta Pemilihan Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten Gayo Lues Tahun 2024 pada Minggu, 22 September 2024.

Berdasarkan informasi yang diperoleh , dua calon tersebut telah memenuhi syarat baik secara administrasi maupun syarat kesehatan. Kemudian ada masa tanggapan terhadap dua paslon dan tidak ada masyarakat yang memberikan masukan atau tanggapannya.  Keputusan ini mulai berlaku pada tanggal ditetapkan di Blangkejeren pada tanggal 22 September 2024

Selanjutnya pengundian nomor urut akan dilaksanakan di halaman Kantor KIP Gayo Lues pada Senin, 23 September 2024. Dalam kegiatan pengambilan nomor urut, juga akan dilaksanakan deklarasi pilkada damai. (TIM MEDIA)

Berita Terkait

Sukseskan Swasembada Pangan, Babinsa Dampingi Petani Tanam Padi
Babinsa ciptakan keakraban dengan Warga Binaan melalui Komsos 
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang bantu warga membuat lantai pertapakan
Serah Terima Jabatan Komandan Kodim 0113/ Gayo Lues
Melalui kegiatan Komunikasi Sosial Babinsa ELALUI GIAT ciptakan situasi yang baik dengan warga Binaan
Polres Gayo Lues Gelar Tradisi Pedang Pora Dalam Rangka Sertijab Kapolres
Babinsa Ramil 09/Putri Betung Kodim 0113/Gayo Lues Bergotong Royong Bersama Warga Sebagai Wujud Kepedulian Sosial
Mengenang Jasa Pendiri, Pemkab Gayo Lues Lakukan Ziarah ke Makam Pendiri Kabupaten Gayo Lues
https://xml.qualiclicks.com/redirect?feed=0&auth=&url=https://baranewsaceh.co&subid=