Srikandi PLN Dukung UMKM Lewat Program TJSL

HW

- Redaksi

Senin, 30 Desember 2024 - 15:40 WIB

50628 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Srikandi PLN menunjukkan komitmennya dalam mendukung pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Sabang melalui Program Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL). Melalui inisiatif Srikandi Movement 2024: Woman Support Woman, Srikandi PT PLN (Persero) memberikan bantuan kepada UMKM Iboeh Mother Shop pada Senin 30 Desember 2024.

Koordinator Srikandi PLN Wilayah Sumatra, Nurlana, menyampaikan bahwa program ini dirancang untuk memberikan bantuan langsung kepada kelompok perempuan rentan.

“Iboeh Mother Shop memenuhi kriteria tersebut karena dipimpin oleh seorang perempuan, Zubaidah. Selain itu, sebagian besar pengrajin di UMKM ini adalah ibu-ibu dan perempuan lanjut usia,” ujar Nurlana.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Program Srikandi Movement merupakan langkah nyata Srikandi PLN dalam memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. Salah satu fokusnya adalah mendukung perempuan rentan, termasuk lansia, agar dapat terus produktif.

Baca Juga :  Prof.Abdullah Puteh Lantik Pengurus MW KAHMI dan FORHATI Aceh Periode 2022-2027

UMKM Iboeh Mother Shop bergerak di bidang kerajinan tangan, memproduksi sabun mandi berbahan dasar minyak kelapa dan sereh wangi.

Pimpinan Iboeh Mother Shop, Zubaidah, berharap bantuan dari PLN dapat mempermudah operasional sekaligus mendorong inovasi produk.

“Kami berterima kasih atas bantuan yang diberikan melalui program TJSL PLN Peduli dan Woman Support Woman. Bantuan ini sangat membantu operasional kami serta mendukung pengembangan produk baru agar UMKM ini semakin maju,” kata Zubaidah.

Bantuan dari PLN berupa berbagai peralatan dan bahan baku pembuatan sabun diharapkan mampu meningkatkan kapasitas produksi UMKM tersebut.

General Manager PT PLN (Persero) UID Aceh, Mundhakir, menyampaikan bahwa bantuan ini merupakan bagian dari komitmen PLN untuk mendukung pemberdayaan perempuan.

“Kegiatan yang dilakukan Iboeh Mother Shop tidak hanya memberdayakan perempuan, tetapi juga berkontribusi pada pelestarian lingkungan melalui penggunaan bahan baku alami seperti minyak kelapa dan sereh wangi,” ujar Mundhakir.

Baca Juga :  Hj, Aisyah Ismail: Nomor Urut 02 Pasangan Muallem-Dek Fad Adalah Simbol Kemenangan Rakyat Aceh

Menurut Mundhakir, pihaknya optimis bahwa bantuan ini dapat meningkatkan kapasitas produksi dan variasi produk UMKM tersebut.

“Kami berharap Iboeh Mother Shop dapat terus berkembang, baik dalam kapasitas produksi maupun inovasi produknya,” tambahnya.

Ketua DPRK Kota Sabang, Magdalaina, turut mengapresiasi langkah PLN dalam mendukung kelompok perempuan rentan.

“Terima kasih kepada PLN yang telah memberikan perhatian kepada perempuan rentan. Program Woman Support Woman ini sejalan dengan upaya pemerintah kota dalam meningkatkan produktivitas perempuan,” ujar Magdalaina.

Melalui program TJSL dan inisiatif Srikandi Movement, PLN berkomitmen untuk terus mendorong pemberdayaan perempuan dan pengembangan UMKM demi meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Berita Terkait

Ketua IJTI Aceh Apresiasi Polri atas Komitmen dan Dukungannya dalam Menjaga Kemerdekaan Pers
Ketua DPW PAN Aceh: Aplikasi Polri Presisi Mudahkan Pelayanan kepada Masyarakat
Ketua SEMMI Aceh Apresiasi Kepolisian Soal Pengamanan Pemilu dan Pilkada 2024
PW IWO Aceh Gelar Happy Family 2025, Ini Harapan Kapendam IM
Peringati 20 Tahun Pasca Tsunami Aceh, Maxim Bagikan Tiket Gratis Museum Tsunami
Pangdam IM Beserta Prajurit dan PNS Gelar Doa Bersama Sambut Tahun Baru 2025
Polda Aceh Imbau Masyarakat Jaga Kamtibmas Jelang Tahun Baru
Terkait Seleksi Kepala BPMA, Disinyalir Ada Skenario Memuluskan Usulan Mantan Pj Gubernur Bustami

Berita Terkait

Kamis, 2 Januari 2025 - 17:08 WIB

Refleksi Kinerja MK Kawal Pemilu dan Proyeksi Kawal Pemilukada

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:57 WIB

Masa Tugas Majelis Kehormatan Diperpanjang

Kamis, 2 Januari 2025 - 16:48 WIB

MK Hapus Ambang Batas Minimal Persentase Pengusulan Capres dan Cawapres

Kamis, 2 Januari 2025 - 08:10 WIB

KH. Abdullah Faqih, Pendiri “Kampung Haji,” Didukung Menjadi Staf Khusus Presiden

Kamis, 2 Januari 2025 - 08:05 WIB

Rilis Akhir Tahun 2024, Kapolri: Kolaborasi Polri Berhasil Bebaskan Pilot Susi Air di Papua

Kamis, 2 Januari 2025 - 08:04 WIB

Menko Polkam Sampaikan Pesan dan Harapan Presiden di Tahun Baru 2025

Kamis, 2 Januari 2025 - 07:56 WIB

Wakasad Dampingi Menhan RI: Tanda Kehormatan Seroja, Penghormatan Abadi untuk Veteran Bangsa

Rabu, 1 Januari 2025 - 13:34 WIB

Letjen TNI Mohammad Fadjar Resmi Jabat Pangkostrad

Berita Terbaru

NASIONAL

Masa Tugas Majelis Kehormatan Diperpanjang

Kamis, 2 Jan 2025 - 16:57 WIB