Pj Bupati Haili Yoga Terima 795 Mahasiswa UIN Ar-Raniry

Redaksi Bara News

- Redaksi

Selasa, 20 Februari 2024 - 21:40 WIB

50582 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bener Meriah Baranewsaceh.co – Pj Bupati Bener Meriah, Drs. Haili Yoga, M. Si menerima 795 mahasiswa dari Universitas Islam Negeri (UIN) Ar-raniry Banda Aceh, Selasa (20/2/2024).

Kehadiran mahasiswa itu, ditandai dengan acara penyerahan oleh Rektor UIN Ar-Raniry, Prof Dr. Mujiburrahman, M. Ag kepada Pj Bupati Haili Yoga untuk melaksanakan kegiatan Kuliah Pengabdian Masyarakat (KPM) reguler Semester genap tahun akademik 2023/2024 di Kabupaten Bener Meriah.

Dalam kesempatan tersebut Pj Bupati Haili Yoga berharap nantinya para mahasiswa dan mahasiswi Universitas UIN Ar-Raniry Banda Aceh bukan hanya memberikan kesan semata saat melaksanakan tugas di tengah-tengah masyarakat tetapi memberikan sebuah gagasan yang bisa ditiru oleh masyarakat melalui program yang dijalankan pemerintah kabupaten Bener Meriah yaitu Gemar Membaca Al-Qur’an.

“Saya berharap, mudah-mudahan dengan hadirnya anak-anak kami sekalian, ada 60 orang Hafiz Al-Qur’an, akan menjawab do’a-do’a kami untuk membentuk Kampung-kampung Qur’ani di kabupaten Bener Meriah ini. Para mahasiswa dan mahasiswi agar nantinnya menyampaikan syiar Islam untuk selalu gemar membaca Al-Qur’an kepada masyarakat,” katanya.

Dia mengharapkan para mahasiswa tanpa pamrih dalam memberikan waktu, tenaga dan keterampilan mereka untuk mendukung dan berkontribusi dalam berbagai kegiatan sosial, kemanusiaan, dan masyarakat.

Selain itu, dirinya juga berharap agar para mahasiswa UIN Ar-Raniry Banda Aceh ikut serta mensuport program-program Pemerintah Kabupaten Bener Meriah. Baik program strategis nasional dan program-program pemerintah daerah seperti Gemar Membaca Al-Qur’an, penanggulangan stunting, serta sejumlah program lainnya.

Baca Juga :  Club Didong Sriwijaya Meriahkan Kuliah Umum STIKES Payung Negeri Aceh Darussalam

Rencananya, 795 mahasiswa dan mahasiswi tersebut akan ditempatkan di setiap desa di empat kecamatan, yaitu diantaranya Kecamatan Timang Gajah, Wih Pesan, Bukit dan Kecamatan Bandar.

Acara penyerahan mahasiswa itu, dilakukan Prof. Dr. Mujiburrahman, M. Ag selaku rektor Universitas UIN Ar-Raniry Banda Aceh, Prof. Dr. Kamaruzzaman Bustamam, MA selaku Dekan Fakultas Syari’ah dan Hukum Universitas UIN Ar-Raniry Banda Aceh.

Selanjutnya Dr. Dihansyah, MA selaku Dekan Fakultas Saintek Universitas UIN Ar-Raniry Banda Aceh dan seluruh jajarannya. (Ril)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pj. Bupati Bener Meriah Terima Penghargaan Dari Mendikbudristek dan Teknologi
Bimtek Guru Utama Revitalisasi Bahasa Gayo Untuk Tunas Bahasa Ibu Secara Resmi Ditutup
Balai Bahasa Provinsi Aceh Berangkatkan 10 Orang Pelajar Bener Meriah ke Jakarta
HIMABEM – SU Dukung Iwan Rahmad Maju Dalam Pilkada Bener Meriah 2024
Haili Yoga : Mari Jadikan Diri Kita Menjadi Bagian Dari Anak Yatim Dan Fakir Miskin
Kapolres dan PJ Bupati Bener Meriah Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2024
Kapolres Bener Meriah Beserta PJU Salurkan Sembako kepada Masyarakat yang Membutuhkan di Bener Meriah
Bank Aceh Syariah Cabang Bener Meriah Santuni Sejumlah Anak Yatim Dan Duafa

Berita Terkait

Minggu, 5 Mei 2024 - 00:38 WIB

PLN Gerak Cepat Pulihkan Listrik Pasca Cuaca Buruk di Kecamatan Trumon dan Bakongan Aceh Selatan

Sabtu, 4 Mei 2024 - 15:50 WIB

Refleksi 5 Tahun Kepemimpinan Bintang-Salmaza, ALAMP AKSI Gelar Unjuk Rasa

Jumat, 3 Mei 2024 - 22:24 WIB

DPRK Subulussalam Jangan Salah Kamar Terkait Rekomendasi Penjaringan BPK

Kamis, 2 Mei 2024 - 22:29 WIB

Respon Cepat Brimob Aceh Evakuasi Masyarakat Korban Banjir

Rabu, 1 Mei 2024 - 18:06 WIB

Longsor di Jalan Lintas Aceh – Sumut Sebabkan Lalulintas Terhenti, Polisi Imbau Masyarakat Waspada

Rabu, 1 Mei 2024 - 17:56 WIB

Longsor di Jalan Lintas Aceh – Sumut Sebabkan Lalulintas Terhenti, Polisi Imbau Masyarakat Waspada

Rabu, 1 Mei 2024 - 17:49 WIB

Bhabinkamtibmas Polres Subulussalam Hadiri Kegiatan Bakti Sosial Peringatan Hari Buruh

Jumat, 26 April 2024 - 16:57 WIB

Satreskrim Polres Subulussalam Tangkap Terduga Pelaku Judi Online Togel

Berita Terbaru