Pilgub Aceh, Pasangan Muallem – Dek Fad, Tunjuk Ketum Pas Akhyar Kamil Sebagai Juru Bicara Pemenangan

HW

- Redaksi

Kamis, 26 September 2024 - 15:09 WIB

50107 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

baranewsaceh.co | Banda Aceh – H. Akhyar Kamil, SH, Ketua Umum Persaudaraan Aceh Seranto (PAS), resmi ditunjuk sebagai juru bicara pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf (Muallem) dan H. Fadhlullah S.E. Penunjukan ini dituangkan dalam Surat Keputusan Tim Pemenangan pasangan Muallem-Dek Fad, dan diharapkan menjadi langkah strategis dalam menggalang dukungan dari berbagai lapisan masyarakat Aceh.

Dalam wawancaranya dengan media, Akhyar Kamil mengungkapkan rasa syukur dan tanggung jawab besar atas amanah yang diberikan kepadanya. “Alhamdulillah, kami mendapatkan kepercayaan untuk menjadi juru bicara pasangan Muallem-Dek Fad. PAS merupakan salah satu organisasi yang pertama kali mendeklarasikan dukungan untuk pasangan ini,” ujar Akhyar dengan penuh keyakinan.

Baca Juga :  Polda Aceh Gelar Rakor Persiapan Pelaksanaan Operasi Karhutla Seulawah 2023

Akhyar menegaskan bahwa PAS siap bekerja keras dan berkomitmen penuh untuk memenangkan pasangan Muallem-Dek Fad dalam Pilkada Aceh 2024. Dengan jaringan yang kuat di kalangan masyarakat Aceh, baik di dalam maupun luar negeri, PAS akan memainkan peran penting dalam memastikan kemenangan pasangan tersebut.

“Kami berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan dan akan bekerja maksimal untuk kemenangan ini. PAS akan bergerak di seluruh Aceh untuk memastikan bahwa visi dan misi Muallem-Dek Fad sampai kepada masyarakat luas,” tambah Akhyar.

Menurut Akhyar, pasangan Muzakir Manaf dan Fadhlullah memiliki visi dan misi yang jelas dan terarah untuk mewujudkan kesejahteraan masyarakat Aceh. Program-program unggulan yang mereka tawarkan, seperti pemerataan pembangunan dan pengentasan kemiskinan, menjadi alasan kuat mengapa pasangan ini paling layak memimpin Aceh ke depan.

Baca Juga :  Apresiasi Pernyataan Jubir Prabowo, Mualem–Dek Fad Pastikan Program Nasional Berjalan di Aceh

“Pasangan ini memiliki komitmen yang tinggi terhadap kesejahteraan rakyat Aceh. Kami yakin, di bawah kepemimpinan mereka, Aceh akan menjadi lebih maju, sejahtera, dan berkeadilan,” lanjut Akhyar.

Selain itu, Akhyar juga menekankan pentingnya peran seluruh elemen masyarakat dalam memenangkan pasangan Muallem-Dek Fad. Ia mengajak semua pendukung dan simpatisan untuk bersatu dan bekerja sama dalam rangka mewujudkan cita-cita tersebut.

Dengan dukungan penuh dari PAS dan berbagai organisasi lainnya, pasangan Muallem-Dek Fad optimis dapat meraih kemenangan pada Pilkada Aceh 2024. “Kami siap untuk bekerja bersama rakyat Aceh demi masa depan yang lebih baik,” pungkas Akhyar.

Berita Terkait

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi
Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024
Memasuki Masa Tenang, Mualem-Dek Fadh Ajak Jaga Kondusivitas Pemilu
Hasil Survei Mualem – Dek Fadh Sulit Dikejar Bustami – Fadhil
Abu Mudi: Ingatkan Pilih Aminullah-Isnaini, Pemimpin Laki-Laki yang Amanah dan Bersinergi dengan Ulama Aswaja
PUSDA Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim di Banda Aceh
YPSM Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Doa Bersama
Ketua PWI Aceh Serukan Pantau dan Ungkap Kecurangan Pilkada

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 16:45 WIB

Polres Subulussalam Lakukan Pengamanan Pendistribusian Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 16:25 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Rakor Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 21 November 2024 - 19:51 WIB

Selamatkan Generasi Muda, Polres Subulussalam Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan dan Anti Narkoba

Kamis, 21 November 2024 - 06:36 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Polres Subulussalam Tanam Jagung Serentak

Senin, 18 November 2024 - 04:56 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Dalam Penanganan Banjir Di Desa Danau Tras Kota Subulussalam

Minggu, 17 November 2024 - 03:57 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Salah Satu Paslon Walikota

Sabtu, 16 November 2024 - 19:17 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar Salah Satu Paslon Walikota

Minggu, 10 November 2024 - 09:10 WIB

Ketua PSI Kaesang Pengarep Akan Turun ke Subulussalam Bantu Pemenangan Bintang – Faisal

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB