Banda Aceh, Selasa 22 Oktober 2024 – Srikandi PLN Aceh bersama Yekki Yasmin sebagai Bunda PAUD Banda Aceh berkolaborasi untuk mendukung transisi PAUD menuju SD yang menyenangkan dalam agenda kegiatan edukatif “Panggoeng Aneuk PAUD.” Kegiatan ini diselenggarakan di Pendopo Walikota Banda Aceh dan dihadiri oleh anak-anak PAUD dan SD, tenaga pendidik, serta orang tua dari berbagai sekolah di Banda Aceh (22/10).
Srikandi Champion Nurlana memberikan paparan terkait pentingnya menjaga keselamatan dalam penggunaan listrik di rumah, terutama bagi anak-anak. Sosialisasi ini menyoroti langkah-langkah preventif yang bisa diterapkan oleh orang tua dan guru untuk mencegah terjadinya kecelakaan listrik.
“Anak-anak sangat rentan terhadap risiko bahaya listrik. Oleh karena itu, penting bagi kita semua untuk membekali mereka dengan pengetahuan dasar tentang keamanan listrik dan mencontohkan cara menggunakan perangkat listrik dengan aman,” ungkap Nurlana dalam sambutannya.
Dalam sosialisasinya, Nurlana juga menyampaikan beberapa tips kepada para orang tua dan tenaga pendidik, seperti menjaga perangkat listrik tetap aman dari jangkauan anak-anak, selalu memeriksa kondisi kabel listrik yang terpasang di rumah, dan mengajarkan anak-anak untuk tidak bermain-main dengan listrik.
Nurlana juga menekankan pentingnya pemasangan alat pemutus arus listrik otomatis di rumah untuk mencegah potensi kecelakaan. Acara ini menjadi salah satu inisiatif untuk memperkuat landasan pendidikan anak usia dini sekaligus meningkatkan kesadaran akan keselamatan listrik di lingkungan rumah tangga
Yekki yang juga ikut dalam pemaparan sosialisasi kelistrikan tersebut mengapresiasi inisiatif kolaboratif ini. Menurutnya, kegiatan seperti ini sangat penting dalam membangun generasi yang sadar akan keselamatan dan lingkungan.
“Kerjasama dengan Srikandi PLN membuka ruang baru bagi anak-anak kita untuk tidak hanya belajar akademik, tapi juga membangun kesadaran sejak dini tentang keamanan di rumah, terutama terkait kelistrikan. Ini sangat relevan mengingat anak-anak saat ini banyak bersentuhan dengan teknologi listrik sehari-hari,” ujar Yekki.
Acara ini juga diramaikan dengan penampilan seni dari anak-anak PAUD, yang menunjukkan bakat mereka melalui tarian, nyanyian, dan drama. Penampilan-penampilan tersebut menjadi bagian dari upaya untuk memperkuat keterampilan sosial dan motorik anak-anak, sejalan dengan misi transisi yang lancar dari pendidikan PAUD ke SD. Para orang tua yang hadir menyambut baik kegiatan ini dan berharap agar sosialisasi tentang keamanan listrik bisa terus dilanjutkan dalam berbagai bentuk kegiatan lain di lingkungan sekolah dan rumah.