Doa dan Zikir Bersama Anak Syuhada Akan Digelar di Meuligo Wali Nanggroe Aceh

HW

- Redaksi

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 19:00 WIB

50379 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh, 26 Oktober 2024 – Kegiatan “Do’a dan Zikir Bersama Anak Syuhada Ban Sigom Donya” akan berlangsung pada 27 Oktober 2024 di Komplek Meuligo Wali Nanggroe Aceh, Lampeunerut, Aceh Besar. Acara ini terselenggara berkat dukungan penuh dan restu dari Wali Nanggroe Aceh, Paduka Yang Mulia (PYM) H. Malik Mahmud Alhaytar.

Dalam arahannya, PYM Malik Mahmud menyampaikan dukungan penuh terhadap kegiatan ini sebagai upaya menjaga keberkahan Aceh melalui syiar Islam. Ketua Komite Peralihan Aceh (KPA) Pusat, H. Muzakir Manaf, juga memberikan restu atas pelaksanaan acara tersebut, yang direncanakan dipimpin oleh Abuya Syeh H. Amran Waly Al-Khalidy, ulama sufi ternama di Asia Tenggara, seperti yang disampaikan oleh Ketua Panitia Al-Qudri, S.TP.

Baca Juga :  IMP Akan Kembali Turun Ke Kantor Gubernur Dengan Massa Yang Berlipat Ganda

Panitia pelaksana acara turut mengundang masyarakat Aceh, khususnya keluarga KPA, Anak Syuhada Aceh, dan warga Banda Aceh serta Aceh Besar, untuk hadir dalam kegiatan doa dan zikir ini. Mereka berharap partisipasi masyarakat dapat membantu menjadikan Aceh sebagai daerah yang selalu dilindungi dan diberkahi oleh Allah SWT.

Al-Qudri juga menambahkan bahwa melalui kegiatan doa dan zikir, syiar Islam dapat terus hidup dan berkembang di Aceh, memperkuat semangat spiritual dan nilai-nilai keagamaan di kalangan masyarakat.

Baca Juga :  Kader PA : Pj Gubernur Wajib Bertanggung Jawab Terkait Pencatutan Nama Aceh dalam Kontes Waria di Jakarta

Susunan kepanitiaan acara ini dipimpin oleh Ketua JASA Aceh, M. Jhony, SH, dengan Agus Ramadhan, SE sebagai sekretaris. Beberapa tokoh penting yang turut berperan dalam acara ini adalah Wakil Ketua KPA Pusat Tgk. H. Kamarudin Abu Bakar, Panglima KPA Wilayah Aceh Besar Mukhlis Basyah, S.Sos, serta Abi Ahmad Junaidi sebagai koordinator acara.

Kegiatan ini diharapkan menjadi momentum bagi masyarakat Aceh untuk bersama-sama berdoa dan berzikir demi keberkahan dan kedamaian bagi seluruh warga Aceh.

Berita Terkait

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi
Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024
Memasuki Masa Tenang, Mualem-Dek Fadh Ajak Jaga Kondusivitas Pemilu
Hasil Survei Mualem – Dek Fadh Sulit Dikejar Bustami – Fadhil
Abu Mudi: Ingatkan Pilih Aminullah-Isnaini, Pemimpin Laki-Laki yang Amanah dan Bersinergi dengan Ulama Aswaja
PUSDA Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim di Banda Aceh
YPSM Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Doa Bersama
Ketua PWI Aceh Serukan Pantau dan Ungkap Kecurangan Pilkada

Berita Terkait

Selasa, 26 November 2024 - 16:45 WIB

Polres Subulussalam Lakukan Pengamanan Pendistribusian Logistik Surat Suara Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 16:25 WIB

Kapolres Subulussalam Hadiri Rakor Kesiapan Pelaksanaan Pilkada Serentak 2024

Kamis, 21 November 2024 - 19:51 WIB

Selamatkan Generasi Muda, Polres Subulussalam Laksanakan Sosialisasi Pencegahan Kekerasan dan Anti Narkoba

Kamis, 21 November 2024 - 06:36 WIB

Dukung Ketahanan Pangan Polres Subulussalam Tanam Jagung Serentak

Senin, 18 November 2024 - 04:56 WIB

Quick Respon Brimob Aceh Dalam Penanganan Banjir Di Desa Danau Tras Kota Subulussalam

Minggu, 17 November 2024 - 03:57 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Salah Satu Paslon Walikota

Sabtu, 16 November 2024 - 19:17 WIB

Pastikan Berjalan Kondusif, Polres Subulussalam Laksanakan Pengamanan Kampanye Akbar Salah Satu Paslon Walikota

Minggu, 10 November 2024 - 09:10 WIB

Ketua PSI Kaesang Pengarep Akan Turun ke Subulussalam Bantu Pemenangan Bintang – Faisal

Berita Terbaru

NAGAN RAYA

Iskandar PJ Bupati Nagan Raya Tinjau Lansung Lokasi TPS.

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:36 WIB

BANDA ACEH

Polisi Harus Pastikan Pilkada Aceh Bebas Intimidasi

Selasa, 26 Nov 2024 - 17:32 WIB