PUSDA Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Santunan Anak Yatim di Banda Aceh

HW

- Redaksi

Minggu, 24 November 2024 - 13:03 WIB

50242 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Pusat Studi Pemuda Aceh (PUSDA) mengadakan kegiatan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW sekaligus memberikan santunan kepada anak yatim, bertempat di Hotel Kryad Muraya Banda Aceh, pada Minggu(24/11/2024). Acara ini berlangsung khidmat dan penuh kehangatan, dihadiri oleh berbagai lapisan masyarakat.

Ketua Panitia, Muhammad Hawanis, S.Sos., menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan agenda rutin yang dilakukan PUSDA setiap tahun. “Alhamdulillah, kegiatan ini adalah wujud silaturahmi sekaligus bentuk kepedulian kami kepada anak yatim. Semoga ke depannya acara seperti ini terus dapat berjalan,” ungkapnya.

Ketua PUSDA, Heri Safrijal, SP., mengapresiasi seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan acara ini. “Kami berterima kasih kepada para donatur yang telah mendukung kegiatan Maulid dan santunan ini. Semoga amal baik ini mendapat balasan dari Allah SWT,” ujarnya.

Baca Juga :  PW SEMMI ACEH Sampaikan Tegak Lurus Dengan Syarikat Islam

Selain memperingati Maulid Nabi, kegiatan ini juga dimaknai sebagai upaya untuk meneladani nilai-nilai kehidupan Rasulullah dalam menghadapi tantangan era globalisasi. Heri menambahkan bahwa sifat Rasulullah yang penuh kasih, jujur, dan bijaksana adalah teladan penting yang harus diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari.

Momentum ini juga dimanfaatkan oleh PUSDA untuk mengingatkan masyarakat akan pentingnya memilih pemimpin terbaik untuk Aceh, mengingat pilkada Aceh yang akan segera berlangsung. “Kita doakan agar Aceh dapat melahirkan pemimpin yang amanah dan mampu membawa perubahan positif bagi masyarakat,” kata Heri.

Baca Juga :  Pj Gubernur Aceh Ancam Pecat ASN yang Tidak Netral, PUSDA Dukung Langkah Tegas dan Beri Dukungan Penuh

Santunan anak yatim yang diberikan dalam acara ini menjadi bukti nyata kepedulian PUSDA terhadap masyarakat yang membutuhkan. Para peserta dan anak yatim yang hadir merasa terharu dan bersyukur atas perhatian yang diberikan oleh PUSDA.

Acara yang berlangsung dengan lancar ini diakhiri dengan doa bersama untuk kesejahteraan Aceh dan harapan agar semangat kepedulian dan kebersamaan tetap terjaga di tengah masyarakat.

Berita Terkait

Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024
Memasuki Masa Tenang, Mualem-Dek Fadh Ajak Jaga Kondusivitas Pemilu
Hasil Survei Mualem – Dek Fadh Sulit Dikejar Bustami – Fadhil
Abu Mudi: Ingatkan Pilih Aminullah-Isnaini, Pemimpin Laki-Laki yang Amanah dan Bersinergi dengan Ulama Aswaja
YPSM Gelar Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H dan Doa Bersama
Ketua PWI Aceh Serukan Pantau dan Ungkap Kecurangan Pilkada
Regenerasi Kepemimpinan: Anda Nabil Utama Terpilih sebagai Komandan KSR PMI UIN Ar-Raniry
Mualem – Dek Fadh Potensi Menang Besar Di Pilkada 2024

Berita Terkait

Senin, 25 November 2024 - 15:24 WIB

Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya

Senin, 25 November 2024 - 15:23 WIB

KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan

Senin, 25 November 2024 - 08:54 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Minggu, 24 November 2024 - 14:00 WIB

Panwaslih Gayo Lues Gelar Apel Siaga Pengawasan Masa Tenang Pilkada 2024

Sabtu, 23 November 2024 - 22:09 WIB

Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Damping dan bantu Petani Panen Bawang Merah

Sabtu, 23 November 2024 - 18:02 WIB

Panwaslih Adakan Bimtek Panwaslihcam, PPL, PTPS Se-Kabupaten Gayo Lues

Sabtu, 23 November 2024 - 17:11 WIB

Kapolres Gayo Lues Pastikan Situasi Kamtibmas pada Pilkada 2024 Aman dan Kondusif

Sabtu, 23 November 2024 - 10:01 WIB

Ketua LSM PMK Soroti Pernyataan Anggota DPR RI Komisi II Terkait Tudingan Tidak Netral Kepada Pj Bupati Gayo Lues

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Brimob Aceh Siaga Jelang Pilkada Serentak 2024

Selasa, 26 Nov 2024 - 11:05 WIB

DAERAH

HM Dadang Naser Bantah Soal Body Shaming

Selasa, 26 Nov 2024 - 10:08 WIB