BaraNews – Gayo Lues (14/05/24), Komisi Independen Pemilihan (KIP) Gayo Lues telah resmi mengumumkan hasil perekrutan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pilkada Gayo Lues Tahun 2024. Pengumuman tersebut dirilis pada 14 Mei 2024 dan menetapkan 10 anggota PPK di masing-masing kecamatan se-Kabupaten Gayo Lues, dengan 5 orang sebagai anggota terpilih dan 5 orang lagi sebagai pengganti.
Dengan total 11 kecamatan di Kabupaten Gayo Lues, jumlah keseluruhan anggota PPK yang terpilih adalah 55 orang, ditambah 55 orang pengganti. Proses seleksi yang berlangsung dari awal sampai akhir mendapatkan apresiasi tinggi dari para peserta calon PPK.
“Proses perekrutan PPK yang dilaksanakan oleh KIP Gayo Lues berlangsung dengan sangat baik. Dari awal hingga akhir, para komisioner menunjukkan integritas yang tinggi dan transparansi,” ujar Heriman, salah satu peserta dari Kecamatan Pining, saat dihubungi melalui telepon WhatsApp. Ia menambahkan, “Itulah kenapa, dengan mengucapkan bismillah dan minta doa dari orang tua, saya yakin mendaftarkan diri”.
Perekrutan yang transparan dan berintegritas ini diharapkan dapat menghasilkan anggota PPK yang berkualitas tinggi, mampu menjalankan tahapan-tahapan Pilkada serentak tahun 2024 dengan baik. Keberhasilan ini juga diharapkan dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap proses demokrasi di Gayo Lues.
KIP Gayo Lues mengumumkan bahwa anggota PPK yang terpilih akan segera mengikuti pelatihan dan pembekalan untuk memastikan mereka siap menjalankan tugasnya dengan profesional. “Kami berkomitmen untuk terus menjaga integritas dan transparansi dalam setiap tahapan Pilkada ini,” ujar Ketua KIP Gayo Lues.
Semoga proses perekrutan yang telah dijalankan dengan mengedepankan nilai-nilai kejujuran dan keterbukaan ini mampu membawa perubahan positif dan menghasilkan pemimpin-pemimpin yang dapat membawa Gayo Lues menuju masa depan yang lebih baik (Amj).