BaraNews – Gayo Lues (16/05/24), Komisi Independen Pemilihan (KIP) Gayo Lues resmi melantik sebanyak 55 anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) untuk Pilkada 2024. Acara pelantikan berlangsung pada Kamis (16/5/2024) di Aula Hotel Ari Noval Blangkejeren dan dihadiri oleh perwakilan unsur Forkompimda serta para camat.
Ketua KIP Gayo Lues, Khairudin, mengungkapkan bahwa mayoritas anggota PPK yang dilantik sudah memiliki pengalaman dalam penyelenggaraan Pilkada dan Pemilu sebelumnya. “Para petugas PPK diharapkan menghindari ngopi di warung kopi yang terkesan sebagai tempat terbuka dan bebas cerita. Lebih baik ngopi bersama petugas KIP atau aparat penegak hukum untuk menghindari intimidasi maupun hal-hal yang tidak diinginkan,” kata Khairudin.
Dalam pelantikan ini, masing-masing kecamatan di Kabupaten Gayo Lues mendapatkan lima anggota PPK. Dari total 55 anggota yang dilantik, sekitar 98 persen di antaranya dianggap sudah berpengalaman dalam penyelenggaraan Pemilukada di tingkat kecamatan.
Abdul Hakim, Staf Ahli Bupati Bidang HAM dan Politik, menekankan pentingnya peran PPK sebagai perpanjangan tangan KIP Gayo Lues di tingkat kecamatan. “Petugas PPK harus menjaga sikap netralitas dan menunjukkan sikap profesional serta berlaku jujur, sehingga pelaksanaan Pilkada di kabupaten ini berjalan sukses,” ujar Abdul Hakim.
Dengan pelantikan ini, KIP Gayo Lues berharap para petugas PPK dapat menjalankan tugasnya dengan baik dan menjamin penyelenggaraan Pilkada 2024 yang transparan dan akuntabel (Amj).