Irwan Djohan Dinilai One Man Show, Abaikan Peran Wakil

HW

- Redaksi

Senin, 18 November 2024 - 10:34 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banda Aceh – Irwan Djohan, salah satu kandidat dalam Pilkada Banda Aceh 2024, mendapat sorotan tajam dari Ketua Kebijakan Publik, Fajarul. Ia menilai Irwan terlalu mendominasi dan cenderung mengabaikan peran wakilnya, Khairul Amal, dalam berbagai kesempatan, baik formal maupun informal.

Fajarul mengungkapkan bahwa hak Khairul Amal untuk berbicara dan menyampaikan pendapat kerap diabaikan. Bahkan, dalam pemasangan alat peraga kampanye, Irwan terlihat lebih menonjol tanpa melibatkan wakilnya secara proporsional. “Kita lihat di beberapa pertemuan, baik formal maupun informal, Irwan Djohan cenderung tampil sendiri. Ini menunjukkan potensi ketidakselarasan dalam pasangan ini,” ujarnya.

Baca Juga :  Wakapolda Aceh Brigjen Armia Fahmi Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Seulawah 2023

Kondisi ini juga terlihat jelas saat debat kandidat berlangsung. Menurut Fajarul, Irwan lebih banyak mengambil panggung untuk berbicara, sementara Khairul Amal hanya menjadi pelengkap. Hal ini menimbulkan spekulasi bahwa pasangan tersebut tidak menunjukkan keharmonisan yang diperlukan dalam sebuah kepemimpinan.

“Banyak masyarakat yang menyampaikan hal serupa. Mereka melihat bahwa Irwan Djohan seperti mengabaikan peran wakilnya. Ini tentu menjadi perhatian serius, karena pasangan kepala daerah harus bisa saling melengkapi, bukan malah mendominasi satu sama lain,” tambah Fajarul.

Baca Juga :  Dalam Rangka Hari Bhayangkara ke 77, Polda Aceh Gelar Lomba Tenis Lapangan

Fajarul juga mengingatkan bahwa dinamika seperti ini bisa berdampak buruk di kemudian hari. Jika komunikasi dan peran wakil diabaikan sejak awal, hal tersebut dapat berujung pada ketidakharmonisan dalam pemerintahan. “Keharmonisan antara kepala daerah dan wakilnya adalah kunci untuk menjalankan roda pemerintahan yang efektif,” tegasnya.

Ia pun mengajak masyarakat untuk lebih jeli dalam menilai pasangan calon yang akan dipilih. Menurutnya, seorang pemimpin tidak hanya harus unggul secara individu, tetapi juga mampu bekerja sama secara sinergis dengan wakilnya demi kepentingan masyarakat.

Berita Terkait

Foto di Baliho Illiza-Afdhal Dinilai Tidak Menunjukkan Nilai Islami
Terbukti Banyak Pendukungnya, Kampanye Akbar Paslon 01 Dipadati Puluhan Ribu Massa
Dukung Aminullah-Isnaini, Abu Mudi: Mari Kita Menangkan Bersama
YBHA : Banyaknya Sekolah yang Mengabaikan Jajanan Halal Dan Sehat
SPMNA Desak PEMKOT Banda Aceh Cabut Izin Hotel Yang Memfasilitasi Maksiat
Terbukti Salah Gunakan Dana Nasabah, Oknum Karyawan BSI Ditahan
Persimpangan Identitas: Menggali Interseksionalitas Dalam Isu Gender Dan Keadilan Sosial di Aceh
Dukung Aminullah-Isnaini, Abu Mudi: Mari Kita Menangkan Bersama

Berita Terkait

Jumat, 1 November 2024 - 00:38 WIB

Kapolres Pringsewu Larang Sekolah Bermitra Wartawan Non-UKW, Ini Tanggapan Geram & Tegasnya Ketum PPWI RI Wilson

Kamis, 31 Oktober 2024 - 21:02 WIB

Banjir Peminat, Waktu Pendaftaran PLN Journalist Award 2024 Diperpanjang Hingga 14 November 2024

Jumat, 25 Oktober 2024 - 12:22 WIB

Ekrafest 2024 – Perayaan Hari Ekonomi Kreatif Nasional: Bentuk Penghargaan Terhadap Ekosistem dan Seluruh Pelaku Ekonomi Kreatif di Tanah Air

Senin, 21 Oktober 2024 - 23:56 WIB

Cawagub Aceh Dek Fad Silaturrahmi ke Rhoma Irama

Kamis, 10 Oktober 2024 - 09:13 WIB

Bapera Ormas Bergerak Mandiri dan Independen

Senin, 7 Oktober 2024 - 02:30 WIB

Kaesang Pengarep Putra Presiden Republik Indonesia Ir Joko Widodo Siap Turun Gunung Memenangkan Pasangan Bintang – Faisal Nomor Urut 4

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 18:23 WIB

Pangdam Iskandar Muda Ikuti Upacara Peringatan HUT Ke-79 TNI di Monas

Kamis, 3 Oktober 2024 - 05:24 WIB

Fahri Lubis Ucapkan Selamat atas Pelantikan Sultan Bachtiar Najamudin sebagai Ketua DPD RI 2024-2029

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Irwan Djohan Dinilai One Man Show, Abaikan Peran Wakil

Senin, 18 Nov 2024 - 10:34 WIB

REGIONAL

LSM Radar Aceh, Komut Bank Aceh Sudah Sesuai Aturan

Senin, 18 Nov 2024 - 10:17 WIB

GAYO LUES

Debat Publik Paslon Bupati & Wakil Bupati Gayo Lues Tahun 2024

Senin, 18 Nov 2024 - 10:02 WIB