Hasil Seleksi Tertulis Calon PPK untuk Kecamatan Pining

Redaksi Bara News

- Redaksi

Selasa, 7 Mei 2024 - 18:41 WIB

50309 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BaraNews – Blangkejeren, 7 Mei 2024
Seleksi tertulis calon Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Pilkada 2024 untuk Kecamatan Pining telah dilaksanakan hari ini di SMA Negeri 1 Blangkejeren. Dengan tingkat partisipasi yang tinggi, sebanyak 16 peserta ikut serta dalam ujian ini.

Sebelumnya, dari 18 calon PPK yang mendaftar, hanya 16 diantaranya yang memenuhi syarat setelah melalui tahapan seleksi administrasi. Ujian tertulis dilakukan mulai pukul 14.00 WIB hingga 15.30 WIB dengan jumlah soal sebanyak 75 pertanyaan berupa pilihan ganda.

Dari hasil ujian tertulis, peserta bernama Safwil Fajaria meraih nilai tertinggi dengan skor 53, diikuti oleh Heriman dengan nilai 52. Di posisi ke-3 dan ke-4, terdapat Komisioner PPK Kecamatan Pining pada pemilu serentak tahun 2024, yaitu Firdaus dengan nilai 47 dan Agustiadi dengan nilai 44. Sedangkan, peserta terakhir yang berhasil lolos adalah Adandi dengan nilai 42.

Baca Juga :  Ketua DPD-PAN Gayo Lues Ajak Generasi Muda dan Organisasi Pemuda Ikut Andil Dalam Menentukan Arah Politik dan Pembangunan di Negeri Seribu Bukit

Seleksi tertulis ini bukanlah tahap akhir dari proses rekrutmen calon PPK, melainkan sebagai tahap awal untuk masuk ke tahapan wawancara. Heriman, salah satu peserta, menyatakan, “Setelah seleksi ujian tertulis ini, kami akan mengikuti tahapan wawancara.”

Baca Juga :  Pemilu Adalah Panggung Perubahan, Jangan Golput Mari Gunakan Hak Pilih Anda di Pemilu 2024

Terkait proses rekrutmen, Heriman juga menegaskan bahwa ia percaya sepenuhnya pada integritas dan komitmen seluruh jajaran Komisi Independen Pemilihan (KIP) Gayo Lues. “Saya sangat yakin bahwa semua jajaran KIP Gayo Lues memiliki komitmen dan integritas tinggi, sehingga mereka tidak bisa diintervensi,” ujarnya.

Proses seleksi calon PPK untuk Pilkada 2024 ini diharapkan berjalan transparan dan sesuai dengan prinsip-prinsip keadilan dan integritas. Semua pihak berharap bahwa hasil akhir akan menghadirkan calon PPK yang kompeten dan mampu menjalankan tugasnya dengan baik dalam pemilihan umum serentak 2024 (Amj).

Berita Terkait

Dandim 0113/ Gayo Lues Beserta Forkopimda Memantau Pelaksanaan Pilkada Di Kabupaten Gayo Lues
Babinsa Dampingi Warga Meninjau Lahan Tanaman Padi Milik Warga Binaan
KIP Gayo Lues Musnahkan Surat Suara Rusak Pilkada 2024
Ketua DPRK Gayo Lues Ajak Masyarakat Sukseskan Pilkada 2024
Pantau Situasi Pasar Tradisional Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Komsos dengan Pembeli dan Pedagang
Pj Bupati Gayo Lues Ajak Masyarakat Untuk ke TPS Menggunakan Hak Pilihnya
KIP Gayo Lues Distribusikan Logistik Pilkada ke Empat Kecamatan
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Koramil 03/Bkj Bantu Petani Siapkan Lahan Untuk Penanaman Bawang Merah

Berita Terkait

Rabu, 27 November 2024 - 22:06 WIB

Hasil Sementara Pilkada Aceh selatan Pasangan MANIS Menang Signifikan, Tim Diimbau Kawal Suara Rakyat

Rabu, 20 November 2024 - 03:44 WIB

Forum LSM Temukan Indikasi Keterlibatan Aparat dan Tenaga PKH Bermain di Pilkada Aceh Selatan

Rabu, 20 November 2024 - 03:41 WIB

Lautan Massa Sesaki Kampanye Pasangan H Mirwan MS dan H Baital Mukadis di Labuhanhaji Barat

Sabtu, 16 November 2024 - 00:03 WIB

Forum LSM Aceh Minta Usut Tuntas Indikasi Pelanggaran UU ITE yang Marak Terjadi di Aceh Selatan

Kamis, 14 November 2024 - 04:40 WIB

Kuasa Hukum Paslon MANIS Resmi Laporkan Kasus Penyebaran Rekaman Privasi ke Polres Aceh Selatan

Selasa, 12 November 2024 - 21:16 WIB

Kaesang Pangarep: PSI Dukung Penuh Pasangan AMAL di Pilkada Aceh Selatan, Utamakan Kepentingan Rakyat

Jumat, 8 November 2024 - 21:18 WIB

Ketua Tim dan Kuasa Hukum Paslon MANIS Kutuk Oknum yang Sebarkan Percakapan Privasi H Mirwan

Rabu, 6 November 2024 - 03:03 WIB

Kampanye Terbuka Pasangan MANIS Berubah Jadwal, Pengukuhan Tim Pemenangan Trumon Raya Padati Lapangan

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Mualem-Dekfadh Unggul 62 Persen Pilkada Aceh 2024

Rabu, 27 Nov 2024 - 23:12 WIB

ACEH JAYA

Paslon Safwandi – Muslem D Unggul di Aceh Jaya

Rabu, 27 Nov 2024 - 22:04 WIB

BANDA ACEH

Muallem – Dek Fadh Unggul 62% Hasil Real Count Sementara

Rabu, 27 Nov 2024 - 21:55 WIB