Dua Pejabat Eselon II Dilingkungan Pemkab Gayo Lues Dilantik

Redaksi Bara News

- Redaksi

Rabu, 25 Oktober 2023 - 15:27 WIB

50779 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues, Baranews – Pj Bupati Gayo Lues melantik dua orang pejabat  Pimpinan Tinggi Pratama untuk jabatan Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten I) Setdakab Gayo Lues dan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Gayo Lues, di Bale Pendopo Bupati Gayo Lues, Rabu (25/10/2023).

Jabatan Asisten I diisi oleh dr. Nevirizal, M.Kes yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Administrasi di Dinas Kesehatan dan jabatan Kepala Badan Pengelolaan Keuangan di isi oleh Sukri, SE.,MM yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Umum di Setdakab Gayo Lues.

Pelantikan tersebut dihadiri unsur Forkopimda, Pj Sekda Gayo Lues, Para Asisten, Staff Ahli, Kepala SKPK, Ketua Pj TP-PKK, Ketua IDI, perwakilan IBI, Ketua PPNI, para Anggota PSC serta tamu undangan lainnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Harapan kami selaku pimpinan daerah dan seluruh masyarakat Gayo Lues, amanah yang diemban dapat dilaksanakan dengan penuh rasa tanggung jawab,” Ujar Pj Bupati Gayo Lues, Drs. Alhudri, MM dalam sambutannya.

Baca Juga :  Kasatreskrim IPTU M. Abidinsyah, S.H. Jadi Pemateri Terkait Kejahatan Cybercrime dalam Peningkatan Kemampuan Aparat Komandan Kewilayahan Terbesar di Kodim 0113/GL

Pj Bupati meminta Asisten I untuk segera melaksanakan rapat koordinasi dan konsolidasi dinas atau SKPK dibawah koordinasinya.

“Ambil langkah-langkah tepat dan strategis, apalagi kita saat ini dituntut dalam penurunan angka stunting, ini perintah dari pusat dan harus segera kita tindak lanjuti dan tentu semua tugas-tugas terkait lainnya yang ada dibawah wewenang asisten I,” Ujar Pj Bupati.

Selain itu, Pj Bupati juga menekankan untuk menertibkan aset-aset di lingkungan Pemerintah Kabupaten Gayo Lues, baik itu dalam bentuk bergerak maupun tidak bergerak.

“Misalkan seperti tanah, harus segera disertifikatkan sesuai dengan arahan KPK. Karena, penggunaan aset ini tidak boleh lagi tumpang tindih. Apalagi, kepemilikan aset Negera harus betul-betul dan ini menjadi perhatian serius oleh KPK,” Tekannya.

Pj Bupati juga menekankan kepada Kaban Pengelolaan Keuangan yang baru untuk memperbaiki pelayanan terhadap masyarakat.

Baca Juga :  Kapolres Gayo Lues Bersama Forkopimda Musnahkan Barang Bukti Narkotika Jenis Ganja Sebanyak 222 Kg

“Saya tidak mau lagi, terkait urusan SPM berminggu-minggu atau berbulan-bulan di tempat saudara. Saya tidak mau lagi mendengar hal itu,” Tegas Pj Bupati.

Ia juga mengucapkan apresiasi kepada PLT Kaban Pengelolaan Keuangan sebelumnya dalam menjalankan tugas yang diberikan.

“Luar biasa, Anda Ikhlas bekerja saya lihat. Tolong diteruskan, kapan kita launching aplikasi terkait dengan SPM. Karena, laporan yang sering saya dengar ialah terkait SPM ini,” Ujar Pj Bupati.

Tambahnya, itu merupakan hal lain dan masih banyak perubahan yang harus di emban pejabat yang baru.

“Masa depan anda masih panjang, bawalah perubahan positif yang signifikan dalam pengelolaan keuangan kita,” Pesan PJ Bupati.

Ia juga berpesan, Kepercayaan yang diberikan tersebut dapat dijaga dan diimbangi dengan kejujuran, ke ikhlasan, serta prestasi dalam bekerja. Untuk itu diperlukan keseriusan, tanggungjawab moral dan komitmen bersama serta bekerja maksimal dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Membantu Proses pengolahan & Penjemuran Tembakau Petani di Desa Binaan
Beredarnya Video???. Plt. Kapus Pining Benarkan Dokter Tidak Ada. !!!
Suhaidi-Maliki Resmi Jadi Bupati-Wakil Bupati Gayo Lues Periode 2025-2030
Pj Bupati Gayo Lues Minta PNS Baru dan Inpassing Bangun Daerah Lebih Maju
Babinsa Pos Ramil Dabun Gelang Bantu Proses Penjemuran Tembakau Petani Desa Binaan
Aktif Komsos Bersama Kades Dan Perangkat Desa Menjadikan Hubungan Kerja Antara Babinsa Dan Aparat Desa Semakin Solid
Terkait PPPK Paruh Waktu di Gayo Lues, Berikut Penjelasan Plt Sekda dan Kepala BKPSDM Gayo Lues
Babinsa Ciptakan Keakraban dengan Warga Binaan Melalui Komsos/Komunikasi Sosial

Berita Terkait

Sabtu, 11 Januari 2025 - 19:55 WIB

Pemuda Lawe Sigala-Gala Apresiasi Respon Cepat Pj. Bupati Taufik dan Bupati Terpilih Salim Fakhri Bangun Jembatan Billy Bridge

Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:55 WIB

Pj Bupati Agara Serahkan 11 Unit Mobil Ambulance ke Puskesmas

Sabtu, 11 Januari 2025 - 11:14 WIB

Pj Bupati Agara Tinjau Proyek Jembatan di Kecamatan Leuser

Kamis, 9 Januari 2025 - 15:40 WIB

KIP Agara Tetapkan Salim Fakhri – Heri Al Hilal Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih periode 2025-2030

Rabu, 8 Januari 2025 - 14:17 WIB

Upacara Hari Amal Bhakti (HAB) Ke-79 Kementrian Agama RI Ummat Rukun Menuju Indonesia Emas

Selasa, 7 Januari 2025 - 11:32 WIB

Keberhasilan Pj Bupati Taufik ST M.Si Dalam Membangun Aceh Tenggara

Jumat, 3 Januari 2025 - 20:40 WIB

Kamtibmas Agara Kondusif, Para Tokoh Apresiasi Kinerja Polres Aceh Tenggara Tahun 2024

Kamis, 2 Januari 2025 - 15:32 WIB

Pj Bupati Aceh Tenggara Adakan Rekor Bahas Penanganan Banjir

Berita Terbaru

PIDIE

Pj. Bupati Pidie Buka Diklat Paralegal YARA – FH Unigha

Sabtu, 11 Jan 2025 - 21:14 WIB