BaraNews – Tripe Jaya (14/06/2024), Camat Tripe Jaya, M. Amin, menghadiri dan memantau langsung kegiatan bertema “Pencegahan Stunting di Posyandu se-Kabupaten Gayo Lues”. Acara tersebut diselenggarakan di rumah Pengulu Kampung Pantan Kela, kampung yang terletak di ujung Kecamatan Tripe Jaya.
Kegiatan ini fokus pada pencegahan stunting untuk ibu hamil, bayi, balita, calon pengantin, dan lansia. Pengulu Kampung Pantan Kela, Rasidin, menyampaikan bahwa program ini dianggarkan oleh pemerintah desa dan akan terus berlanjut demi kesehatan masyarakat. “Kesehatan masyarakat adalah prioritas kami. Dengan dukungan dari pemerintah desa, kami berkomitmen untuk melanjutkan program ini guna memastikan generasi mendatang tumbuh sehat dan kuat,” ujar Rasidin.
Dalam kegiatan tersebut, Tim Medis yang diwakili oleh Dirga melaporkan jumlah partisipan yang terlibat, yaitu 16 orang lansia, 20 balita, dan 4 ibu hamil. Partisipasi aktif dari berbagai kelompok usia ini menunjukkan kesadaran yang tinggi akan pentingnya pencegahan stunting sejak dini.
M. Amin mengapresiasi upaya pemerintah desa dan masyarakat Kampung Pantan Kela dalam mendukung program kesehatan ini. “Saya sangat mengapresiasi semangat dan kerjasama yang ditunjukkan oleh masyarakat dan pemerintah desa Pantan Kela. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memastikan kesehatan dan kesejahteraan masyarakat, khususnya dalam pencegahan stunting,” ujar M. Amin.
Dengan dukungan dan kerjasama dari berbagai pihak, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif yang signifikan dalam meningkatkan kesehatan masyarakat Tripe Jaya (Amj).