BRI-MI Tunjuk Tina Meilina sebagai Direktur Utama, Begini Susunan Dewan Komisaris & Direksi Terbaru

Zulkifli,S.Kom

- Redaksi

Selasa, 25 Juni 2024 - 11:22 WIB

5093 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Tina Meilina resmi ditunjuk sebagai Direktur Utama PT BRI Manajemen Investasi (BRI-MI) yang efektif per tanggal 11 Juni 2024. Tina dipercaya mampu membawa BRI-MI tumbuh lebih kuat berkat pengalamannya pada industri jasa keuangan.

Komisaris Utama BRI-MI Tri Hartono menyambut baik penunjukan Tina Meilina sebagai Direktur Utama BRI-MI. Menurutnya, dengan rekam jejak yang kuat, Tina dapat membawa BRI-MI tumbuh kuat dan mampu menjawab tantangan pasar dan kebutuhan investor.

“Kami antusias menyambut Tina Meilina sebagai Direktur Utama. Kami meyakini pengalaman dan keahlian yang dimilikinya dapat menjadi aset yang sangat berharga bagi perusahaan dalam mencapai tujuan strategis, yakni senantiasa bertumbuh dan semakin kuat dalam menghadapi tantangan ke depan,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai informasi, Tina Meilina bergabung dengan BRI-MI sejak Desember 2023 dan menjabat sebagai SEVP Product & Alternative Investment.

Sebelum bergabung dengan BRI-MI, peraih gelar Sarjana Agribisnis dari Institut Pertanian Bogor (IPB) ini berkarier di PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk sejak 2009.

Posisi terakhir Tina di Bank BRI ialah sebagai Executive Vice President Kepala Divisi Wealth Management BRI.

Selama menjabat pada posisi tersebut, wanita kelahiran Bandung ini berhasil mengkoordinasikan berbagai kegiatan strategis dan operasional yang meliputi pengembangan produk, penyusunan strategi bisnis, serta kemitraan dengan berbagai pihak internal dan eksternal.

Tina aktif meningkatkan kemampuan dan keahlian melalui berbagai pelatihan dan sertifikasi profesional. Beberapa di antaranya ialah sebagai pemegang Izin Wakil Manajer Investasi (WMI) pada 2023, Wakil Agen Penjual Efek Reksa Dana (WAPERD) pada 2022, dan Wakil Perantara Pedagang Efek Pemasaran (WPPE-P) pada 2021.

Selain itu, ada juga Certified Wealth Manager (CWM) pada tahun 2019 & Certified Financial Planner (CFP) pada tahun 2014. Sertifikasi itu menegaskan kompetensi dan kapasitasnya pada industri pasar modal.

Terkait posisi barunya sebagai Direktur Utama BRI-MI, Tina Meilina mengaku berterima kasih atas kepercayaan para pemegang saham. Bersama para pemangku kepentingan dan investor, BRI-MI bakal terus memperkuat posisinya sebagai salah manajer investasi terbesar dan tepercaya di Tanah Air.

“Saya juga berterima kasih kepada seluruh pemangku kepentingan atas kepercayaan untuk senantiasa memperkuat BRI-MI sebagai salah satu manajer investasi terbesar dan tepercaya di Indonesia” ujar Tina.

Dengan bergabungnya Ibu Tina Meilina sebagai Direktur Utama BR-MI, maka susunan Dewan Komisaris dan Direksi BRI-MI terkini adalah sebagai berikut:

Komisaris Utama:  Tri Hartono

Komisaris Independen:  Kahlil Rowter

Direktur Utama: Tina Meilina

Direktur Sales & Marketing: Upik Susiyawati

Direktur Finance & Operasi: Ira Irmalia Sjam

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Berita Terkait

Indonesia dan ExxonMobil Teken Kerja Sama Senilai Rp162 Triliun
PT Socfindo Seumayam Nagan Raya Serahkan Sertifikat Tanah Untuk Petani Mitra PT Socfindo
Aris Wandi Ucap Selamat Atas Terpilih Kembali Sutarto Alimoeso Ketum Perpadi.
Aris Wandi Direktur CV.KP Ricky Perkasa Mengikuti MUNAS Perpadi Di Solo.
PT. Socfindo Kebun Seumanyam Berbagi Jum’at Berkah di Desa Serbajadi
Presiden: PPN 12 Persen hanya untuk Barang dan Jasa Mewah
PPN 12 Persen Resmi Berlaku, Pemerintah Siapkan Stimulus 2025 Senilai Rp38,6 Triliun
Mahasiswa STIAPEN Nagan Raya Berdayakan UMKM di Blang Pidie melalui KKN Tematik

Berita Terkait

Minggu, 9 Maret 2025 - 00:00 WIB

Polres Pidie Jaya Tebar Berkah Ramadhan, Bagikan Takjil Gratis untuk Masyarakat

Sabtu, 8 Maret 2025 - 00:55 WIB

Ramadhan Penuh Berkah, Polwan Polres Pidie Jaya Berbagi Takjil Gratis

Sabtu, 8 Maret 2025 - 00:53 WIB

Buka Puasa Bersama Kapolres Pidie Jaya, Momentum Berbagi dengan Anak Yatim dan Kaum Dhuafa

Jumat, 7 Maret 2025 - 01:41 WIB

Wakili Bupati, Kapolres Pidie Jaya Serahkan Bantuan untuk Kemakmuran Masjid dalam Safari Ramadhan

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:16 WIB

Safari Ramadan, Kapolres Pidie Jaya dan Forkopimda Pererat Silaturahmi dengan Masyarakat

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:16 WIB

Perkuat Sinergi dengan Tokoh Agama, Kapolres Pidie Jaya Silaturrahmi ke YPI Darussa’adah Langgien

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:14 WIB

Jaga Ketertiban Ramadan, Polres Pidie Jaya Bubarkan Balap Liar dan Tilang 10 Motor Knalpot Brong

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:00 WIB

Peduli Sesama di Bulan Suci, Kapolres Pidie Jaya Lanjutkan Pembagian Takjil Gratis untuk Masyarakat

Berita Terbaru

ACEH SELATAN

Kinerja BUMD Aceh Selatan Dinilai Terlalu Lambat Loading

Minggu, 9 Mar 2025 - 00:19 WIB