Gayo Lues – 50 orang calon jamaah haji Kabupaten Gayo Lues Tahun 2024 bimbingan manasik haji selama sekitar seminggu dan diisi oleh 7 orang narasumber di Masjid Agung As-Shalihin Blangkejeren, Senin (29/04/2024).
Kabid Bina Hukum Dinas Syariat Islam, Amsyarullah, S.Ag mengatakan, setelah mengikuti bimbingan manasik haji, para calon jamaah haji akan melaksanakan praktek yang akan di adakan di lapangan Stadion Bola Blangkejeren.
“Fasilitas yang kita berikan kepada para peserta manasik haji ini yaitu tas kerawang, buku panduan dan ATK. Nanti ketika dihari keberangkatan kita juga akan memberikan baju seragam dan syal kepada jamaah,” Tutupnya.
Selain itu, Pj Bupati Gayo Lues melalui Kadis Syariat Islam, H. Muslim, SE., M. AP mengatakan, tidak seperti ibadah lainnya, haji mensyaratkan adanya istitha’ah (mampu) bagi orang yang hendak menjalankan ibadah haji.
“Yakni kemampuan secara fisik dan kemampuan secara finansial,” Ujarnya
Ia menambahkan, bimbingan manasik haji tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada setiap calon jama’ah haji tentang tujuan utama keberangkatan ke tanah suci, yang mana mempermudah calon jema’ah haji dalam memahami tentang ibadah haji dan umrah baik secara regulasi, teori, maupun praktis.
“Bimbingan ini juga bertujuan untuk mengetahui doa-doa, sunnah, mendapatkan pemahaman yang baik dan benar dari ibadah haji, mengetahui kondisi mekah dan madinah, saling mengenal antar calon jamaah haji, mendapatkan pengajaran dasar bahasa arab untuk percakapan ringan dan lainnya,” Katanya
Ia berharap, semoga para jamaah calon haji dapat mengikuti bimbingan manasik haji tersebut dengan tekun dan semangat.