Tingkatkan Kualitas Pemerintahan Kampung, Pemkab Bener Meriah Lakukan Kunjungan Ke Gayo Lues.

Redaksi Bara News

- Redaksi

Senin, 11 Desember 2023 - 21:42 WIB

50528 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gayo Lues – Tingkatkan kualitas pemerintahan kampung, Pj Bupati Bener Meriah membawa reje (Kepala Desa) se-Kabupaten untuk mengunjungi Kabupaten Gayo Lues, Jumat (8/12/2023).

Dalam rombongannya, Pj Bupati Bener Meriah juga turut membawa Pj Sekda Bener Meriah, Kepala Dinas PMK Bener Meriah, Kadis Kesehatan Bener Meriah, Kepala Bappeda Bener Meriah, Kadis Perhubungan Bener Meriah, Kadis Syariat Islam Meriah, Ketua Apdesi Bener Meriah, para Camat Bener Meriah serta seluruh Reje (Kepala Desa) di Kabupaten Bener Meriah.

Pj Bupati Bener Meriah Drs Haili Yoga, MSi mengatakan kunjungan tersebut bertujuan untuk saling bertukar informasi tentang tata kelola dana desa.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Ada kegiatan Substansi di Gayo Lues yang kami tiru, teknisnya ini terkait tentang bagaimana kewenangan daripada kampung itu dan ada yang menarik disini. Nah, mungkin ini ada yang bisa kami adopsi dan saling berbagi,” Ujar Pj Bupati Bener Meriah ketika di wawancarai, di Aula Setdakab Gayo Lues.

Tambahnya, ia juga melihat beberapa perkembangan di Gayo Lues yang menarik perhatian. Oleh sebab itu, ia beserta rombongan melakukan kunjungan ke Kabupaten Seribu Bukit tersebut.

“Program pak Pj Bupati Gayo Lues juga bagus yaitu bagaimana menyatukan perilaku. Jadi nanti reformasi birokrasi itu adalah terkait tentang pelayanan, sehingga nanti dana desa kedepan kolaborasi dengan Forkopimda dengan APIP dan semua Kepala Desa bisa aman dan nyaman dalam bekerja,” Jelasnya.

Lanjutnya, agar pelayanan di Posyandu, pelayanan UMKM dan pelayanan dasar seperti pendidikan, kemiskinan dan anak yatim dapat tertangani dengan baik.

“Dan itu ada beberapa di Gayo Lues. Mungkin nanti bisa saling berbagi, nanti ada beberapa kelebihan di Bener Meriah juga dari Gayo Lues bisa hadir. Jadi, tujuan kami juga untuk berdiskusi agar penghasilan kopi di wilayah tengah ini dapat terus berkembang kedepannya,”Tuturnya.

Pj Bupati Gayo Lues Drs. H. Alhudri, MM merasa bahagia dengan kedatangan rombongan Pj Bupati beserta Kepala Desa se-Kabupaten Bener Meriah ke Gayo Lues.

“Seperti yang dikatakan oleh Pj Bupati Bener Meriah tadi, kita saling bertukar informasi. Mungkin beliau hari ini kesini, nanti mungkin kita yang akan kesana,”Ujarnya.

Ia berharap, dengan terjalinnya kerjasama tersebut, umumnya di wilayah tengah dan khususnya di Kabupaten Bener Meriah dan Kabupaten Gayo Lues dapat lebih berjaya kedepannya. (Abdiansyah)

Berita Terkait

Personel Polwan Polres Gayo Lues Gelar Bagi Takjil Kepada Pengguna Jalan Yang Tertib Berlalu Lintas
Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa dan Warga Tinjau Irigasi
Sekda Gayo Lues Buka Rakor Penyusunan RPJMK tahun 2025-2029
Pemkab Gayo Lues Gelar Sidak Pasar Jelang Ramadan
Tarawih Perdana Ramadhan 1446 H, Jamaah Padati Masjid Agung Ash Shalihin Blangkejeren
Komsos Dengan kepala Desa Babinsa ajak jaga Keamanan dan Kebersihan Lingkungan
Kapolres Gayo Lues Serahkan Daging Meugang Kepada Insan Pers
PGRI Kunjungi dan Berikan Donasi Kepada Warga Desa Rejepudung yang Mengalami Musibah Kebakaran

Berita Terkait

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:16 WIB

Perkuat Sinergi dengan Tokoh Agama, Kapolres Pidie Jaya Silaturrahmi ke YPI Darussa’adah Langgien

Kamis, 6 Maret 2025 - 04:14 WIB

Jaga Ketertiban Ramadan, Polres Pidie Jaya Bubarkan Balap Liar dan Tilang 10 Motor Knalpot Brong

Rabu, 5 Maret 2025 - 01:00 WIB

Peduli Sesama di Bulan Suci, Kapolres Pidie Jaya Lanjutkan Pembagian Takjil Gratis untuk Masyarakat

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:42 WIB

Kapolres Pidie Jaya dan Forkopimda Sidak Pasar, Pastikan Stabilitas Harga Jelang Ramadhan

Jumat, 28 Februari 2025 - 10:41 WIB

Polres Pidie Jaya Gelar Baksos dan Zoom Meeting Bersama Kapolri

Kamis, 27 Februari 2025 - 03:05 WIB

Polres Pidie Jaya Kawal Distribusi Makanan Bergizi untuk Siswa, Dukung Program Asta Cita Presiden

Kamis, 27 Februari 2025 - 03:03 WIB

Kapolres Pidie Jaya Launching Program Pekarangan Pangan Lestari di SMP Negeri 1 Trienggadeng

Selasa, 25 Februari 2025 - 23:26 WIB

Dukung Swasembada Pangan, Kapolres Pidie Jaya Tinjau Lahan Jagung dan Panen Terong Bersama Petani

Berita Terbaru

BANDA ACEH

Lagi, Bea Cukai dan Polri Lakukan Penindakan 188 kg Narkotika

Kamis, 6 Mar 2025 - 13:51 WIB

ACEH BARAT DAYA

Dramatis, Babinsa Evakuasi Lansia Terjebak Banjir di Susoh Abdya

Kamis, 6 Mar 2025 - 04:24 WIB