Gayo Lues | Dalam rangka menjaga dan memantau pertumbuhan dan perkembangan Batita dan Balita anggota Koramil 08/Blangpegayon Kodim 0113/Gayo Lues dan anggota Pospol Blangpegayon mendampingi Kepala Puskesmas dan tenaga kesehatan Puskesmas Cinta maju melaksakan Posyandu di Balai serba guna desaTetingi Jum’at (17/11/2023)
Kegiatan posyandu merupakan pelayanan kepada Batita dan Balita,dengan melaksanakan penimbangan agar bisa dipantau pertumbuhan dan perkembangan Batita dan Balita tersebut
Dalam kegiatan posyandu ini dihadiri oleh Kapus Cinta maju beserta tenaga kesehatan puskesmas Cinta maju dan didampingi dari Anggota Koramil 08/Blangpegayon,anggota Pospol Blangpegayon,kader desa serta masyarakat yang mempunyai anak Batita dan Balita
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Kegiatan posyandu ini selain melaksanakan penimbangan kepada anak juga memberikan layanan imunisasi,pemberian makanan tambahan serta penyuluhan kesehatan
Penimbangan Batita dan Balita dilaksanakan setiap bulan guna mengetahui tumbuh kembangnya anak,serta mendeteksi sedini mungkin penyimpangan pada pertumbuhan anak
Dalam kesempatan itu Ns,Edi Surya S.kep selaku kepala puskesmas Cinta maju mengatakan bahwa dengan diadakan posyandu bisa meningkatkan gizi pada anak karena kader disetiap desa sudah ada sehingga akan lebih mudah dan bisa membantu mensosialisasikan tentang bagaimana cara menjaga supaya pemberian Asi,Gizi,Vitamin serta makanan tambahan pada anak sesuai dan benar,dan berharap kedepannya lagi bagi ibu-ibu yang mempunyai anak Batita dan Balita yang belum bisa hadir supaya bisa hadir karena ini semua guna menjadikan anak-anak kita bisa tumbuh sehat dan cerdas
Anggota Koramil 08/Blangpegayon Serda Sudarmaji juga mengatakan sangat mengapresiasi bisa dilibatkan dalam kegiatan seperti ini sehingga kedepannya bisa berkolaborasi dengan Puskesmas dalam setiap kegiatan guna bisa membantu setiap masyarakat. (Abdi)