Jelang Pilkada 2024 Disdukcapil Nagan Raya Gelar Perekaman KTP – El Bagi Pemilih Pemula

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Sabtu, 4 Mei 2024 - 14:31 WIB

5012 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suka Makmue – Aceh : Dalam rangka menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Nagan Raya bekerja sama dengan Dinas Registrasi Kependudukan Aceh (DRKA) menggelar kegiatan perekaman KTP elektronik (KTP-el) bagi pemula dan layanan administrasi kependudukan (adminduk) bagi masyarakat.

Kegiatan ini berlangsung selama 2 hari, dari tanggal 2 hingga 3 Mei 2024, di Gedung Serbaguna, Alue Bilie, Kecamatan Darul Makmur, Kabupaten Nagan Raya, Aceh.

“Bertujuan untuk memastikan seluruh warga negara yang telah memenuhi syarat dapat menggunakan hak pilihnya dalam Pilkada 2024. Selain itu, kegiatan ini juga untuk memberikan kemudahan bagi masyarakat dalam mengurus administrasi kependudukan,” ujar Kepala Disdukcapil Nagan Raya, Mahlil, S.E., M.Si. di Suka Makmue, Sabtu (4/5/2024).

Melalui perekaman KTP-el bagi pemula, Disdukcapil dan DRKA memberikan kesempatan bagi pelajar untuk memiliki identitas kependudukan resmi, yang menjadi salah satu syarat penting dalam berbagai proses administratif, termasuk hak pilih dalam Pilkada.

Selain itu, layanan administrasi kependudukan yang disediakan juga membantu masyarakat dalam memenuhi berbagai kebutuhan administratif sehari-hari.

“Alhamdulillah kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat Kecamatan Darul Makmur dan Kecamatan Tripa Makmur, yang terlihat dari antusiasme masyarakat yang datang untuk memanfaatkan layanan yang disediakan,” imbuh Mahlil.

Baca Juga :  Ribuan Kader PA Silaturahmi di Tripa Makmur Juragan Target 7 Kursi Pileg 2024.

Selama dua hari pelaksanaan kegiatan, tercatat perekaman KTP-el bagi pemula sebanyak 184 orang, 245 lembar KTP-el dicetak, 107 lembar Kartu Identitas Anak (KIA) dicetak, 109 lembar akta kelahiran dan 12 lembar akta kematian diterbitkan, serta layanan Identitas Kependudukan Digitas (IKD) 48 orang.

“Terima kasih atas dukungan dan fasilitasi dari DRKA dan jajaran Kecamatan Darul Makmur yang telah membantu terlaksananya kegiatan ini dengan lancar dan sukses. Kepada masyarakat yang belum memiliki KTP-el atau belum melakukan perekaman ulang untuk segera datang ke kantor Disdukcapil Kabupaten Nagan Raya,” pungkas Kepala Disdukcapil Mahlil. (red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Dansatgas TMMD Reguler ke-120 Laksanakan Karya Bakti Bersama Masyarakat
Kodim 0116 Berikan Matri Wawasan Kebangsaan Kepada Mahasiswa Di Lokasi TMMD Reguler Ke -120
Sejumlah Wartawan Di Nagan Raya Briefing Dengan The Aceh Institute  Terkait Kawasan Tanpa Rokok.
Puluhan Masyarakat Bersama Dansatgas TMMD Reguler Ke -120 Laksana Karya Bakti
BKKBN Aceh Kembali Melatih 40 Orang Mahasiswa STIAPEN Untuk Penanganan Stunting Di Nagan Raya
Menjelang Pilkada Serentak Forkompinda Nagan Raya Ikut Latihan Menembak Di Mako Brimob Batalyon C
Jelang Pilkada Serentak 50 Orang PPK Nagan Raya Resmi Dilantik
Pemkab Nagan Raya Terima Penghargaan Dari BPJS.

Berita Terkait

Sabtu, 18 Mei 2024 - 03:33 WIB

Bareskrim Polri Buru Tiga Tersangka Pembunuhan Vina Cirebon

Sabtu, 18 Mei 2024 - 02:03 WIB

Idealnya Muhammad Nasir Djamil Calon Gubernur Aceh Koalisi Poros Perubahan

Jumat, 17 Mei 2024 - 22:52 WIB

Unit Resmob Dan Unit IV PPA Satreskrim Polres Gayo Lues, Amankan Pelaku Pelecehan Seksual dan Pemerkosaan Anak dibawah Umur.

Selasa, 14 Mei 2024 - 19:11 WIB

Ajak Dek Fad Pulang Aceh Pimpin Daerah

Senin, 13 Mei 2024 - 22:40 WIB

Kapolres Nagan Raya Menandatangani NPDH Pengamanan Pilkada Tahun 2024

Minggu, 12 Mei 2024 - 02:00 WIB

Komunitas OWOJ Indonesia Gelar Bincang Pengurus, Bahas Persiapan Halalbihalal dan Silaturahmi Bareng Kelompok

Sabtu, 11 Mei 2024 - 00:38 WIB

KPU Aceh Timur Buka Tiga Kali Kotak Rekapitulasi, Teuku Okta Randa: Ada Apa?

Sabtu, 11 Mei 2024 - 00:27 WIB

Ketua Setwil FPII NTB Polisikan Dugaan Kekerasan Terhadap Anak Siswa SMP Islam Nurul Madinah

Berita Terbaru

GAYO LUES

Babinsa Koramil Terangun Bantu Warga Merontok Padi

Sabtu, 18 Mei 2024 - 15:09 WIB