Tercatat 93 Petugas KPPS Nagan Raya Sakit Dua orang Di Rawat Di Rumah Sakit SIM.

Redaksi Nagan Raya

- Redaksi

Sabtu, 17 Februari 2024 - 19:48 WIB

50609 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nagan Raya – Aceh  : Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Fitriany Farhas, AP., S.Sos., M.Si, mengunjungi petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang sedang dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Iskandar Muda (RSUD SIM), Ujong Fatihah Kecamatan Kuala, Sabtu, (17/02/2024).

Dalam kunjungannya, Pj Bupati berkesempatan untuk berbincang dengan petugas KPPS yang sedang dirawat dan menanyakan kondisi kesehatannya. Pj Bupati juga memberikan semangat agar petugas KPPS tersebut segera pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Nagan Raya, saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh petugas KPPS yang telah bekerja keras menyukseskan Pemilu 2024 dan semoga lekas sembuh bagi petugas KPPS yang saat ini sedang dirawat,” ujar Pj Bupati Fitriany.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Nagan Raya, Hj. Siti Zaidar, S.ST., MKM menyebutkan sebanyak 110 petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) menderita sakit selama pelaksanaan Pemilu 2024.

Ia mengatakan bahwa pihaknya telah melakukan pemeriksaan dan perawatan kepada petugas KPPS yang sakit serta merujuk ke fasilitas kesehatan untuk perawatan lebih lanjut.

“Tercatat 93 petugas KPPS mengalami sakit ringan seperti kelelahan, dan pusing sehingga tidak perlu dirawat, sedangkan 17 orang lainnya harus dirawat di fasilitas kesehatan termasuk 2 orang yang dirawat di RSUD SIM,” ungkap Siti Zaidar.

Baca Juga :  Ada Apa Dengan Malam Jum'at ? Pj Bupati Nagan Raya Mutasi  6 Pejabat Esalon II.

Kepala Dinkes, Hj. Siti Zaidar, S.ST., MKM menjelaskan bahwa faktor kelelahan menjadi penyebab utama sakitnya para petugas KPPS.

“Petugas KPPS bekerja keras selama berhari-hari untuk memastikan kelancaran pemungutan suara. Ditambah lagi dengan cuaca yang panas dan kurangnya waktu istirahat, sehingga banyak dari mereka yang mengalami kelelahan,” jelas Siti Zaidar.

Seperti diberitakan sebelumnya, pada hari pemungutan suara Pemilu 2024, Dinas Kesehatan Kabupaten Nagan Raya menempatkan petugas kesehatan beserta perlengkapan medis serta menyediakan ambulans di posko kecamatan untuk mengantarkan petugas KPPS yang sakit ke fasilitas kesehatan. (red)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Nanda Runtala Ketua KIP Nagan Raya Buka Secara Resmi Sosialisasi Cabup Jalur Independen.
Gunungapi Ruang Kembali Naik Level IV ‘Awas’
Darwis Calon Jamaah Haji Termuda Di Nagan Raya Tahun 2024
Ali Sadikin Dukung Program Tepung Tawari Desa Usai Panen Padi.
TTG Tingkat Provinsi Aceh Ke XXV Tuan Rumah Nagan Raya 7-11 Mei 2024 Di Alun -Alun.
Ketua KIP Nagan Raya Silahturahmi Dengan Kapolres dalam Rangka Pelaksanaan Tahapan Pilkada 2024.
Ketua KIP Nagan Raya Silahturahmi Dengan Kapolres dalam Rangka Pelaksanaan Tahapan Pilkada 2024

Berita Terkait

Kamis, 2 Mei 2024 - 15:34 WIB

Satresnarkoba Polres Gayo Lues Berhasil Ungkap Kasus Penyalahgunaan Narkotika Jenis Ganja

Kamis, 2 Mei 2024 - 11:53 WIB

Tim Satresnarkoba Polres Gayo Lues Kembali Berhasil Ungkap Tindak Pidana Narkotika Jenis Ganja.

Rabu, 1 Mei 2024 - 17:06 WIB

Personil Koramil 09/Putri Betung Komsos Dengan Polisi Kehutanan

Selasa, 30 April 2024 - 09:23 WIB

Danramil 08/Blangpegayon Bersama Muspika Hadiri Akreditasi Puskesmas Cinta Maju

Senin, 29 April 2024 - 16:33 WIB

50 CJH Kabupaten Gayo Lues Ikuti Manasik Haji

Senin, 29 April 2024 - 14:33 WIB

Hadir Bermanfaat Strong Point Pagi, Wujud Nyata Pelayanan Polsek Kutapanjang Untuk Masyarakat

Senin, 29 April 2024 - 14:12 WIB

Kejari Gayo Lues Eksekusi Hukuman Cambuk Terpidana Judi

Senin, 29 April 2024 - 08:22 WIB

Babinsa Ajak Perangkat Desa Ngopi Bareng di Kecamatan Blangjerango

Berita Terbaru