KUALASIMPANG – Ketua DPW PNA Aceh Tamiang Bang Tee & Sekjen Samsul Bihar diikuti sejumlah pengurus lainnya, menyambut kehadiran Senator Prof.DR.Ir.H Abdullah Puteh, M.Si yang juga Wakil Ketua Komite II DPD RI, di kantor mereka di Kualasimpang, Sabtu (8/7/2023).
Dalam silaturrah penting ini ikut di hadir anggota DPRK dari Parta PNA tersebut yaitu Irwan Efendi & M. Nasir.
Senator Prof.H Abdullah Puteh yang dikabarkan bakal caleg DPR RI Dapil Aceh II melalui Partai NasDem merasa cukup gembira disambut oleh para pengurus DPW PNA Aceh Tamiang yang di sebutnya pejuang dan pemenang.
Harapan Senator Abdullah Puteh berharap silaturrahmi ini bisa melahirkan progres untuk kemajuan Aceh Tamiang kedepan.
“Sama-sama kita berjuang dan kita perjuangkan, untuk kedepan,” pungkas Puteh di hadapan pengurus DPW PNA Aceh Tamiang.