Rabu 28-6-2023, GAYO LUES, BARANEWS | Masyarakat kampung kota Rikit Gaib kecamatan Rikit Gaib Kabupaten Gayo lues hari ini Rabu 28-6-2023 mengadakan gotong royong membersih kan pekarangan desa dan mesjid kepala desa kampung kota Rikit Gaib Taher berharap kepada masyarakat kota Rikit Gaib mudah mudahan dengan adanya kegiatan gotong royong ini kedepan nya masyarakat lebih kompak dan jangan hanya pekarangan saja yang di bersih kan akan tetapi hati masing masing juga perlu di bersih kan kata Taher.
Idul Adha Hari Raya Qurban adalah salah satu momen paling istimewa bagi umat muslim di seluruh dunia pada hari ini umat muslim merayakan ketaatan dan kesetiaan Nabi Ibrahim as kepada Allah Swt dengan menyembelih hewan qurban selain itu hari raya Idul Adha juga menjadi ajang berkumpulnya keluarga dan teman teman untuk berbagi kebahagiaan ini ucap beliau.
Taher kepala desa kota Rikit Gaib mengucap kan selamat hari raya Idul Adha semoga rasa syukur kita semua semakin bertambah dan keikhlasan dalam beribadah semakin menguat.
Tutup Taher. (Amj)