Berlirik Sedikit “Nakal”, Savaz Rilis Single Video Viral!

Redaksi Bara News

- Redaksi

Jumat, 16 Juni 2023 - 13:23 WIB

50330 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bandung – Savaz, grup band asal Kota Bandung yang tengah mengentak panggung rock Tanah Air akan meluncurkan single berjudul Video Viral!. Lagu perdana mereka tersebut akan dirilis pada Rabu, 28 Juni 2023 diberbagai platform musik digital.

Bassis Savaz, Mr.Surace saat diwawancarai pada Jumat (16/6/2023) mengatakan, Savaz mengusung genre musik basic rock dengan lirik yang menghindari kata-kata puitis, seperti yang sedang hits di kalangan generasi saat ini. Savaz memilih lirik yang sedikit “nakal”, namun cenderung mudah dicerna dan berkarakter.

“Video Viral!, single pertama Savaz mencoba mengangkat tema keresahan yang terjadi di anak-anak muda zaman sekarang, yang tak sedikit kejadian tersebut berakhir fenomenal,” kata Mr.Surace.
Dengan dirilisnya lagu Video Viral!, Mr.Surace berharapan besar. Ia ingin pesan dari lagu tersebut tersampaikan dengan baik.

“Jadi anak muda gak usah aneh-aneh. Melainkan fokus dengan hal-hal yang positif, kalau pun tidak bisa menjadi manfaat, setidaknya jangan jadi beban buat orang-orang sekitar,” kata Mr.Surace.

Savaz terbentuk pada tahun 2022, para personalnya ada Indra dan Olya (vokal), Feriz (gitar), Mr.Surace (bass), Gemma (organ), dan Arie (drum). Berawal dari sekadar hobi ngeband dengan teman-teman sekantor, semakin lama mereka makin serius mengisi panggung dari kota ke kota.

Eksistensi Savaz didukung beberapa rockers legendaris di Tanah Air. Di antaranya, yaitu ; Ovy Rif, Gangan Sahara, Captain Kris, Heydi Powerslaves, sampai Roy Jeconiah.

(Dilaporkan oleh Muhammad Fadhli)

Berita Terkait

Bunga Shaqilla Anak ART dan Satpam Ingin Raih Mimpi Jadi Penyanyi Dangdut Sukses
Ivory Mei Siap Perkuat Lagu Mandarin di Industri Lagu Anak Lewat Karya Rulli Aryanto
Tiga Lagu Jennifer Aurelia Jadi Materi Resmi di Ajang Puteri Tionghoa 2025 Singing Competition
Nugie Rilis Lagu “Raksasa Palsu” bareng Bima Wp, Ajak Lawan Keserakahan yang Meresahkan
Senada Digital Records Rilis Lagu Janice Felicia “Bahagia Itu Mama Papa”, Motivasi untuk Orang Tua Anak Down Syndrome
Idola Superkids Indonesia 2025 dan Puteri Tionghoa Indonesia Singing Competition 2025 Angkat Beberapa Lagu Jennifer Aurelia
Kedua Orang Tua Disabilitas Rungu, Muhammad Habibi Superkids Lirih Ungkapkan Keinginan di Dunia Musik
Makhaila Paramitha “Jebolan Superkids Semarang” di Usia Remaja Terus Berkiprah bersama Senada Digital Records

Berita Terkait

Minggu, 15 Juni 2025 - 10:07 WIB

Wakil Bupati Aceh Tenggara Buka Agara Mencari Bakat Season 2, Ajak Generasi Muda Tunjukkan Kreativitas di Panggung Daerah

Sabtu, 14 Juni 2025 - 22:11 WIB

Polres Aceh Tenggara Gagalkan Peredaran Narkotika Lintas Provinsi: Dua Pemuda Ditangkap Bawa Sabu dan Ekstasi, Seorang Lainnya Diamankan dengan Ganja Siap Edar

Sabtu, 14 Juni 2025 - 22:02 WIB

Bupati Aceh Tenggara Salim Fakhry Tinjau Langsung Program Ketahanan Pangan Berbasis Desa Binaan Kodim 0108/Agara

Sabtu, 14 Juni 2025 - 20:56 WIB

Bupati Agara Apresiasi Kodim 0108 Dorong Inovasi Ketahanan Pangan Berbasis Potensi Lokal

Sabtu, 14 Juni 2025 - 14:23 WIB

Pemuda Desa Leuser Ditangkap Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara, Simpan 8 Bungkus Ganja Siap Edar di Rumahnya

Sabtu, 14 Juni 2025 - 13:20 WIB

Realisasi Dana Desa Aceh Tenggara Tembus 51,70%: Dorong Ekonomi Rakyat Lewat Program Inovatif

Sabtu, 14 Juni 2025 - 13:15 WIB

Polisi Tangkap Dua Kurir Narkoba di Lawe Sigala-Gala, Ungkap Modus Tukar Ganja dengan Sabu dari Medan

Jumat, 13 Juni 2025 - 17:35 WIB

BPBD Aceh Tenggara Evakuasi Pohon Tumbang yang Tutup Aliran Sungai Lawe Bulan

Berita Terbaru