Antisipasi Banjir, Danrem 011/LW Tinjau Lokasi Pembangunan Posko di Aceh Utara

Redaksi Bara News

- Redaksi

Sabtu, 25 November 2023 - 14:07 WIB

50347 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Lhokseumawe – Komandan Korem (Danrem) 011/Lilawangsa Kolonel Kav Kapti Hertantyawan menyebutkan upaya Korem 011/Lilawangsa beserta jajarannya mitigasi banjir perlu diketahui oleh masyarakat, terutama di Aceh Utara yang berada di daerah rawan bencana banjir.

Hal itu sebagai tindakan pencegahan yaitu untuk mengurangi dampak yang disebabkan oleh bencana banjir yang kapan saja dapat terjadi, kata Danrem Kapti Hertantyawan saat meninjau rencana pembangunan posko dalam Latihan Penanggulangan Bencana Alam (Gulbencal), di Kecamatan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Sabtu (25/11/2023), Upaya antisipasi banjir.

Menurut Danrem, pentingnya pengetahuan bagi masyarakat baik penyadaran maupun peningkatan kemampuan menghadapi ancaman bencana salah satunya dalam mengurangi dampak resiko bencana banjir. Kesiapsiagaan dan penyelamatan mandiri sebelum bantuan evakuasi datang.

ADVERTISEMENT

banner 300x250

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Cara ini merupakan serangkaian upaya antisipasi mengurangi resiko dari dampak bahaya bencana banjir terhadap masyarakat, khususnya di Wilayah Aceh Utara termasuk pemukiman warga yang berada di daerah rendah atau rawan banjir. Pengetahuan Mitigasi sebelum terjadi banjir dan saat atau sesudah bencana banjir terjadi nantinya, terang Danrem.

Dikatakan Danrem, selain pada masyarakat, latihan ini sangat dibutuhkan untuk membangun kesiapsiagaan bagi para pemangku kepentingan, baik TNI-Polri, BPBD dan unsur lainnya. Pengalaman yang pernah terjadi sangat penting dapat dijadikan bahan latihan.

“Selain di Aceh Utara, di beberapa daerah juga pernah terjadi banjir maupun dampak bencana alam lainnya, maka pembelajaran ini sangat bermanfaat untuk dilatihkan serta sebagai bahan penyusunan Standar Operasional Prosedur (SOP), Penanggulangan Bencana Alam (Gulbencal), sehingga sewaktu-waktu terjadi masyarakat mampu mengimplementasikan,” harap Danrem.

Diketahui, mitigasi bencana telah diatur dalam undang-undang nomor 24 Tahun 2007, tentang penanggulangan Bencana serta peraturan pemerintah nomor 21 Tahun 2008 tentang penyelenggaraan penanggulangan bencana.

Selain Danrem Kapti Hertantyawan, peninjauan rencana pembangunan posko turut didampingi Kasrem 011/LW Letkol Inf Eko Wahyu Sugianto, Kasi Intel dan Kasi Ops Rem 011/LW, Dandim 0103/Aceh Utara Letkol Kav Makhyar beserta perwira staf, para Komandan Satuan Dinas Jawatan (Satdisjan) ikut hadir.

Berita Terkait

Polsek Banda Sakti Saweu Dayah, Pererat Tali Silaturahmi dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat
Ikatan keluarga bilah hilir-sekitar Menyukseskan kegiatan Goes To School di 4 Kecamatan
Patroli Malam Polsek Banda Sakti, Tingkatkan Keamanan di Titik Rawan
Polsek Blang Mangat Terima Kunjungan RA Miftahul Jannah, Anak-Anak Kenal Sosok Polisi Sahabat Anak
Mahasiswa IAIN Lhokseumawe, Pengadaan Mobil Dinas: Tidak Menyalahi Aturan Hukum dan Kami Apresiasi Atas kepemimpinan Pj Bupati Aceh Utara
Resmi Mendaftar, Muhammad Reza Fahlevi satu-satunya Kandidat yang mendaftar menjadi Calon Ketua Umum HIPMI Kota Lhokseumawe
MUHAMMAD REZA FAHLEVI Mendaftar sebagai Bakal Calon Ketua Umum BPC HIPMI Kota Lhokseumawe Periode 2025 – 2028
Ketua MPU Lhokseumawe Apresiasi Kinerja Polres dalam Pengamanan Pemilu dan Pilkada 2024

Berita Terkait

Rabu, 19 Februari 2025 - 18:27 WIB

Kadis ESDM Aceh: Siap Tindak Lanjuti Instruksi Gubernur Aceh Terkait Barcode BBM Subsidi

Rabu, 19 Februari 2025 - 17:53 WIB

PEMA dan ASME Gelar FGD Bahas Jaminan Investasi di Sektor Migas dan Pertambangan Aceh

Rabu, 19 Februari 2025 - 17:38 WIB

Polda Aceh Berhasil Selamatkan dan Pulangkan Korban Penculikan dari Thailand

Rabu, 19 Februari 2025 - 17:37 WIB

FPMPA Apresiasi Mualem Tunjuk M. Hendra Supardi sebagai Plt Direktur Bank Aceh Syariah

Rabu, 19 Februari 2025 - 12:42 WIB

Wagub Aceh Serahkan SK PLT Sekda Aceh Serta Lantik 47 ASN Tenaga Fungsiunal

Rabu, 19 Februari 2025 - 10:18 WIB

Wagub Aceh Fadhlullah Lantik Alhudri Sebagai Plt. Sekda Aceh

Rabu, 19 Februari 2025 - 04:43 WIB

Dinas Linkungan Hidup Bener Meriah Mengucapkan Selamat Dan Sukses Atas Pelantikan Ir. H. Tagore Abu Bakar – Ir. Armia Sebagai Bupati & Wakil Bupati Bener Meriah Masa Jabatan 2025-2030

Rabu, 19 Februari 2025 - 00:09 WIB

Ir. Mawardi ST Mewakili Gubernur Aceh H. Muzakkir Manaf Kukuhkan DPD HPJI Aceh: Dorong Inovasi Infrastruktur Jalan Untuk Ketahanan Pangan

Berita Terbaru